IHSG Bisa Capai 5.300 Kalau Kredibilitas Menteri Terjamin

Image title
Oleh
22 Oktober 2014, 18:19
bursa-saham-indonesia-2.jpg
KATADATA/
KATADATA | Arief Kamaludin

KATADATA ? Pelaku pasar mengharapkan menteri di bidang ekonomi yang ditunjuk Presiden Joko Widodo memiliki kredibilitas dan memahami permasalahan ekonomi yang dihadapi Indonesia.  

Kepala Riset Bahana Securities Harry Su mengatakan, indeks harga saham gabungan (IHSG) akan naik hingga 5.300 pada awal 2015 jika kabinet sesuai dengan ekspektasi pasar. Kalangan pasar modal dan keuangan mengharapkan Jokowi memilih menteri keuangan yang berasal dari teknokrat. "Bukan berbasis politik," ujar dia dalam paparannya bertema "In Rough Water" di Jakarta, Rabu (22/10).

Harry mengatakan, pemilihan menteri ekonomi yang memiliki kredibilitas sangat penting bagi pasar. Ini karena anggota kabinet yang baik sangat dibutuhkan untuk menghadapi tantangan ekonomi ke depan. (Baca: Bambang Brodjonegoro Dipanggil Jokowi ke Istana)

Menurut dia, Jokowi-JK akan memilih calon pembantunya dengan baik. Pasalnya, keduanya kini melibatkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), sehingga pasar mengerti lamanya pengumuman kabinet sejak pelantikan presiden pada 20 Oktober lalu.

"Pasar mengerti kehati-hatian Jokowi. Jadi lebih cepat lebih baik. Tapi pemilihannya harus tepat," kata Harry.

Harry juga berkomentar mengenai keterlibatan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, dalam memilih menteri. Menurutnya, pasar akan menerima jika pilihan tersebut dirasa mampu mengemban tugasnya dan menghadapi tantangan kedepan. Namun, jika terjadi perdebatan pandangan dari keduanya, pasar akan menanggapi sebaliknya. 

"Kita tidak tahu perkembangan antara Megawati dengan Jokowi. Kita harapkan tidak terjadi friksi," ujarnya. (Baca: Jokowi-JK dan Mega Berseberangan Soal Adiningsih)

Reporter: Desy Setyowati
Editor: Arsip
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...