Menkeu Prediksi Ekonomi Kuartal I Hanya Tumbuh 5 Persen

Safrezi Fitra
28 April 2015, 16:24
Katadata
KATADATA
Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro mengakui ada perlambatan pertumbuhan ekonomi pada kuartal I-2015.

KATADATA – Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro mengakui adanya perlambatan ekonomi pada tiga bulan pertama tahun ini. Dia bahkan memprediksi, pertumbuhan ekonomi kuartal I hanya akan mencapai 5 persen, di bawah target tahun ini sebesar 5,7 persen.

Bambang mengatakan, pemerintah tidak membuat proyeksi pertumbuhan ekonomi per kuartal. Kementerian Keuangan hanya menghitung pertumbuhan dalam satu tahun. Namun, dia mengakui adanya indikasi perlambatan pada kuartal I tahun ini, salah satunya akibat penyerapan anggaran pemerintah yang belum maksimal.

Advertisement

"Pokoknya saya nggak mau buat forecast. Kami masih berharap (pertumbuhan ekonomi) di sekitar 5 persen," ujar dia usai menghadiri acara "Tropical Summit 2015: Global Investment Opportunity" di Jakarta, Selasa (28/4).

Menurut dia, perlambatan ekonomi ini terjadi di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Khususnya karena penurunan harga minyak dunia, yang diikuti melemahnya harga komoditas. Apalagi, Indonesia masih bergantung pada ekspor komoditas.

Namun, ia optimistis pertumbuhan ekonomi pada kuartal II dan seterusnya akan membaik. Terutama, didorong oleh pembangunan infrastruktur yang sudah berjalan. Hingga, pada akhir tahun ekonomi bisa tumbuh sesuai target 5,7 persen.

"Kami akan dorong (pertumbuhan ekonomi kuartal II hingga akhir tahun). Kan sudah mulai belanjanya," kata Bambang.

Halaman:
Reporter: Ameidyo Daud Nasution, Desy Setyowati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement