Pemerintah akan Rilis Paket Kebijakan untuk Memacu Daya Beli

Yura Syahrul
9 November 2015, 18:55
Darmin Nasution
KATADATA | Arief Kamaludin

KATADATA - Pemerintah masih rajin merilis paket kebijakan ekonomi. Jika tak ada aral melintang, paket kebijakan ekonomi jilid VII bakal diluncurkan dalam pekan ini. Paket ini fokus memuat kebijakan tentang dana desa.  

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution belum mau bercerita banyak mengenai rencana isi paket kebijakan tersebut. Yang jelas, kebijakan itu bertujuan mendongkrak daya beli masyarakat untuk memacu pertumbuhan ekonomi di pengujung tahun ini. “Untuk paket ‎kebijakan minggu ini, soal dana desa," katanya seusai memberikan kuliah umum mengenai Inklusi Keuangan di Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia, Depok, Senin (9/11).

Advertisement

Paket anyar kali ini berbeda dibandingkan enam paket sebelumnya yang lebih fokus mendorong pertumbuhan investasi, industri, dan ekspor. Padahal, Darmin menilai, ada jeda waktu pengaruh enam paket kebijakan tersebut terhadap perekonomian. Alhasil, semua paket kebijakan yang sudah dirilis itu belum ampuh memacu pertumbuhan ekonomi yang diperkirakan cuma sekitar 4,8 persen hingga akhir 2015.

(Baca: BI dan Pemerintah Satu Suara, Pertumbuhan Ekonomi 2015 di Bawah 5 Persen)

Seperti diketahui, Badan Pusat Statistik mencatat ekonomi pada kuartal III-2015 secara tahunan (year on year) tumbuh 4,73 persen. Pertumbuhan tersebut cuma ditopang dari belanja pemerintah. Sedangkan pengeluaran konsumsi rumahtangga tumbuh 4,96 persen atau melambat dari dua kuartal awal tahun ini yaitu masing-masing 5,01 persen dan 4,97 persen.

Halaman:
Reporter: Desy Setyowati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement