Ledakan di Jalan Thamrin, Bursa Saham dan Rupiah Melorot

Yura Syahrul
14 Januari 2016, 11:43
Bursa
Arief Kamaludin|KATADATA
KATADATA | Agung Samosir

KATADATA - Ledakan di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis pagi ini (14/1), turut “menggoyang” bursa saham dan mata uang rupiah. Hingga pukul 11.20 WIB, indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) menyentuh level 4.484, melorot 53,3 poin atau 1,2 persen dibandingkan Rabu kemarin.

IHSG langsung anjlok tajam sesaat setelah tersiarnya kabar ledakan dan rentetan tembakan di dekat pos polisi perempatan Sarinah, Jalan Thamrin. Dari level 4.515 pada pukul 10.45 WIB, IHSG langsung anjlok 0,8 persen ke level 4.480 pada pukul 11.00 WIB.

Advertisement

Ledakan di Thamrin juga berdampak ke nilai tukar rupiah. Mata uang rupiah pun meluncur turun mendekati level Rp 14 ribu per dolar Amerika Serikat (AS). Pada pukul 10.35 WIB, rupiah masih sebesar 13.837 per dolar AS dan kemudian turun hingga mencapai 13.982 per dolar AS pada pukul 11.15 WIB. Dibandingkan penutupan perdagangan Rabu kemarin, rupiah sudah melemah 1 persen.

Reporter: Yura Syahrul
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement