Jokowi Lantik Menteri ESDM Siang Ini, Arcandra Kandidat Wamen

Arnold Sirait
14 Oktober 2016, 11:59
Pelantikan Kabinet Kerja
Biro Pers Setpres

Presiden Joko Widodo rencananya akan melantik Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang baru pada Jumat siang (14/10) ini. Selain itu, Presiden juga akan menunjuk wakil untuk mendampingi Menteri ESDM.

Berdasarkan informasi yang diperoleh Katadata, pelantikan Menteri dan Wakil Menteri ESDM akan dilakukan pukul 13.30 WIB di Istana Negara, Jakarta.  Sebelumnya, Presiden memang mengaku sudah mengantongi beberapa nama untuk menempati orang nomor 1 di sektor energi tersebut.

Posisi ini akan ditempati bukan dari orang partai melainklan dari kalangan profesional. "Saya pastikan profesional, bukan dari partai," katanya, Kamis kemarin. Meski begitu, Jokowi pun belum mau menyebutkan secara pasti kapan pengumuman dan pelantikan Menteri ESDM yang baru ini. Dia hanya mengatakan, hal ini akan dilakukan segera dan secepatnya.

Berdasarkan sumber Katadata, posisi Wakil Menteri ESDM kemungkinan akan ditempati oleh Arcandra Tahar. Sebelumnya, nama Arcandra memang santer diberitakan akan kembali memangku jabatan Menteri ESDM setelah mengantongi surat peneguhan kewarganegaraan Indonesia (WNI) pada 1 September lalu.

Sedangkan posisi Menteri ESDM, menurut sumber Katadata,  akan ditempati oleh orang profesional yang sebelumnya pernah menjabat menteri pada masa pemerintahan Jokowi. Namun, hingga berita diturunkan pihak Istana belum bisa dimintai konfirmasinya.

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview
Editor: Yura Syahrul

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...