Dewan Komisaris Usulkan Lima Calon Dirut Pertamina

Anggita Rezki Amelia
23 Februari 2017, 14:05
Pertamina
Donang Wahyu|KATADATA

Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sudah menerima usulan calon-calon Direktur Utama (Dirut) PT Pertamina (Persero) dari Dewan Komisaris. Namun, tidak menutup kemungkinan nakhoda baru Pertamina berasal dari luar perusahaan energi pelat merah tersebut.

Deputi Bidang Usaha Energi, Logistik, Kawasan dan Pariwisata Kementerian BUMN Edwin Hidayat Abdullah mengatakan ada lima calon yang diajukan oleh Dewan Komisaris Pertamina. Semuanya merupakan direksi Pertamina saat ini.

Advertisement

Namun, dia menolak menyebutkan secara rinci nama-nama calon tersebut. Yang jelas, Kementerian BUMN tengah memfinalisasi para calon tersebut sebelum disampaikan kepada Presiden Joko Widodo. Jadi, Presiden yang akan memutuskan orang nomor satu di Pertamina.

"Biasanya 3-4 orang (calon) yang diajukan namanya ke Presiden," kata Edwin di kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Kamis (23/2).

Dalam proses pencarian dirut baru Pertamina itu, tidak menutup kemungkinan juga adanya calon dari luar perusahaan. Namun, Edwin mengaku belum mengetahui nama-nama kandidat dari eksternal Pertamina tersebut. (Baca: Calon Dirut Pertamina, Rini: Ada Potensi dari Luar Perusahaan)

Proses finalisasi para calon di Kementerian BUMN ditargetkan rampung dalam pekan ini. Dalam proses finalisasi ada beberapa kriteria yang ditetapkan kementerian BUMN, seperti kemampuan kepemimpinan (leadership), serta mampu mengelola bisnis.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement