Jokowi Minta Anggaran Asian Games Tidak Dilebih-lebihkan

Ameidyo Daud Nasution
7 Juni 2017, 19:31
Jokowi
ANTARA FOTO/Rosa Panggabean

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menekankan agar penggunaan anggaran dalam penyelenggaraan Asian Games 2018 memegang prinsip efektif, efisien, transparan dan akuntabel.

“Anggaran betul-betul dikalkulasi secara detail, secara rinci. Dan perlu saya ingatkan, anggaran tidak dilebih-lebihkan dan juga tidak berlebihan,” kata Presiden Jokowi saat memberikan pengantar pada Rapat Terbatas Perkembangan Penggunaan Anggaran Asian Games XVIII di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (7/6) siang.

Pada kesempatan yang sama, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi optimistis anggaran penyelenggaraan Asian Games 2018 sebesar Rp 4,5 triliun akan tercukupi.

(Baca juga:  Ada Tiga Agenda Besar, 2018 Tahun Tersibuk Pemerintahan Jokowi)

Ia menyebutkan, dari total kebutuhan Rp 4,5 triliun itu, sebanyak Rp 1,8 triliun berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2017, Rp 1,7 triliun pada 2018, dan sisanya Rp 1,7 triliun diharapkan berasal dari sponsor.

Dari anggaran 2017, hingga saat ini dana yang sudah dicairkan sebanyak Rp 500 miliar. “Sesungguhnya tidak ada kendala pencairan, tinggal bagaimana seluruh pihak terkait itu betul-betul melaksanakan semua ketentuan yang berlaku,” katanya.

Imam tetap optimistis dukungan dari sponsor dalam penyelenggaraan Asian Games 2018 itu. Ia mengingatkan, karena bicara sponsor mungkin saja rapatnya tahun ini, tapi pencairannya di tahun yang akan datang.

Halaman:
Reporter: Ameidyo Daud Nasution
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...