Mendekati Lebaran, Harga Bawang Putih dan Daging Sapi Naik

Pingit Aria
21 Juni 2017, 11:14
daging sapi
Agung Samosir|KATADATA

Setelah sempat terkendali pekan lalu, harga bawang putih justru kembali naik saat mendekati Lebaran. Begitu juga harga daging sapi di DKI Jakarta.

Di Pasar Mampang Prapatan, Jakarta Selatan misalnya, harga bawang putih naik menjadi Rp 80 ribu per kilogram. Padahal, pekan lalu harga komoditas yang kebanyakan diimpor dari Tiongkok ini sempat mencapai Rp 50 ribu per kilogram.

Advertisement

"Bawang putih naiknya sejak kemarin. Ini saja saya beli di pedagang Rp 75 ribu per kilogram," kata Eni, salah seorang pedagang di Pasar Jatinegara, Jakarta, Selasa (20/6/2017).

(Baca juga:  Harga Pangan yang Tak Lagi Meroket Menjelang Lebaran)

Meski tak tahu persis alasannya, Eni menyebut naiknya harga bahan pokok sudah biasa terjadi setiap Lebaran. "Mungkin karena memang makin lama makin sedikit kali yang jualan. Soalnya saya lihat stok masih ada kok setiap ambil di pasar," tutur Eni.

Tak hanya harga bawang putih, harga beberapa jenis sayuran, hingga daging sapi pun turut merangkak naik menjelang Lebaran. Bawang merah misalnya, naik dari Rp 40 ribu per kilogram menjadi Rp 50 ribu per kilogram. Begitu pula buncis dan kentang yang masing-masing naik Rp 5 ribu menjadi Rp Rp 20 ribu dan Rp 15 ribu per kilogram.

Selain itu, harga daging sapi juga naik Rp 10 ribu per kilogram dari Rp 120 ribu menjadi Rp 130-135 ribu per kilogram. Sementara, harga daging ayam naik Rp 5 ribu menjadi Rp 40 ribu per kilogram.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement