Berlari dan Bangkit di Mekaki

Image title
Oleh - Tim Publikasi Katadata
13 September 2018, 16:35
mekaki merathon
Katadata

LOMBOK adalah kawasan eksotik yang tersenyum ramah kepada mata siapapun yang datang. Sepanjang garis pantainya menyuguhkan panorama kehidupan biota laut, dan Gunung Rinjani yang menjulang memikat nusantara hingga dunia. Di Lombok Barat, terdapat kawasan wisata Pantai Mekaki yang menyimpan banyak daya tarik. Tidak hanya keindahan alam dan keramahan penduduk, tapi juga keunikan budaya. Dengan bekal semua itu, Lombok Barat siap menyambut pelari yang mencari pengalaman berbeda. Lombok Barat menanti para pelari itu tiba.

Pada pengujung Juli hingga pertengahan Agustus, Lombok diguncang gempa bumi yang  membuat aktivitas pariwisata mendadak lesu. Padahal pariwisata ini merupakan tumpuan utama kawasan. Rangkaian gempa di NTB memang menyisakan banyak hal untuk segara dipulihkan dan dibenahi. Semua pihak diundang untuk terlibat memulihkan dan membenahi Lombok agar kembali dan makin berdaya.

Advertisement

Pemulihan dan pembenahan pascagempa adalah upaya untuk bangkit lagi dan menunjukkan semangat tidak menyerah. Persis seperti filosofi dasar lari, menemukan batas dan hambatan di dalam diri, lalu mendorongnya agar mencapai titik optimal. Pelari tahu, bahwa mengayuhkan kaki bukan soal mencapai garis akhir semata. Berlari adalah tentang sikap tidak mudah menyerah dan menaga semangat terus menyala. Terus mengayuh kaki, merawat semangat hingga mencapai garis akhir, tidak menyerah pada kelelahan.

Mekaki Marathon yang sukses diselenggarakan pada 2017 lalu, rencananya akan kembali digelar untuk menghidupkan geliat wisata di Pulau Lombok. Kali ini, bersama Blibli.com sebagai sponsor utama dan ArchiSS selaku event organizer.  Keduanya akan menghelat Blibli Mekaki Marathon 2018 pada 28 Oktober mendatang. Mempertimbangkan banyak hal, kategori yang dilombakan dalam Blibli Mekaki Marathon tahun ini, hanya 5K dan 10K. Informasi lengkap dapat diakses melalui website www.mekakimarathonofficial.com. Lombok sedang berusaha bangkit dan tidak menyerah. Mari terlibat lewat Blibli Mekaki Marathon 2018 untuk  #LombokBangkit. (*)

Editor: Arsip
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement