Jadi Dirut Garuda Indonesia, Ini yang Akan Dilakukan Ashkara

Image title
13 September 2018, 09:41
Garuda Indonesia Travel Fair 2017
ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko

Direktur Utama PT Garuda Indonesia yang baru saja menjabat, I Gusti Ngurah Ashkara Danadiputra, menyatakan akan melakukan perbaikan dan pembenahan dari sisi operasional hingga keuangan. Dia memaparkan beberapa strategi yang akan dijalankan ke depan. 

"Kami harus memberikan yang terbaik kepada Garuda. Kondisi sekarang memang lagi susah, rupiah sedang depresiasi, harga minyak cenderung meningkat," kata Ashkara di Garuda City Center, Tangerang, Rabu (12/9).

Advertisement

Target perusahaan di bawah kepemimpinannya, dapat mengurangi kerugian perusahaan, minimal menjadi hanya rugi US$ 100 juta. Bahkan, dia berharap bisa sampai US$ 50 juta. Hingga Semester I-2018 sendiri, Garuda merugi sebesar US$ 114 juta. 

(Baca: Kembali ke Garuda, Ashkara Gantikan Pahala Jadi Dirut)

Ashkara mengatakan akan mentransformasi sumber daya manusia yang dimiliki Garuda. Transformasi yang dilakukan, dengan membuat beberapa perubahan. Dengan begitu, para pekerja merasa bahagia dan dimanusiakan tanpa harus menaikkan gaji.

Menurutnya, serikat pekerja merupakan titik krusial bagi perusahaan. Mereka harus dibuat lebih semangat lagi bekerja agar pelanggan tetap nyaman menggunakan jasa Garuda. Untuk itu, dia akan memberikan perhatian dan kepastian dalam bekerja dan berkarier di Garuda.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement