Tiket Kereta untuk Mudik Lebaran Bisa Dipesan Mulai Pekan Depan

Pingit Aria
23 Februari 2019, 05:00
Mudik 2018
ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Ratusan pemudik menaiki kereta api Mutiara Selatan tujuan akhir Surabaya di Stasiun Kiaracondong, Bandung, Jawa Barat, Senin (11/6). PT Kereta Api Indonesia Daop 2 Bandung memprediksi lonjakan penumpang arus mudik di Jawa Barat 20,7 persen dari tahun lalu yang mencapai 11.531 kursi.

Hari raya Idul Fitri baru akan diperingati pada awal Juni 2019 mendatang. Namun, pemesanan tiket kerata api untuk mudik akan dibuka mulai pekan depan.

PT Kereta Api Indonesia (KAI) memang membuka pemesanan tiket kereta 90 hari sebelum tanggal keberangkatan. Maka, tiket kereta untuk mudik tanggal 26 Mei 2019, atau H-10 Lebaran bakal dijual mulai dari tanggal 25 Februari 2019.

Advertisement

Seperti tahun-tahun sebelumnya, PT KAI akan menjual tiket kereta secara online, baik melalui telepon, maupun lewat website. PT KAI juga bekerja sama dengan beberapa agen tiket online, salah satunya adalah Tiket.com.

Co-Founder and Chief Marketing Officer Tiket. com Gaery Undarsa menyatakan, perusahaannya telah menyiapkan infrastruktur untuk pemesanan tiket. “Kami sangat menjamin dan percaya diri untuk memberikan pelayanan yang terbaik,” ujar  Gaery saat ditemui di Artotel Thamrin, Jakarta, Kamis (21/2).

(Baca: Sempat Hilang, Tiket AirAsia Kembali Ada di Traveloka dan Tiket.com)

Senior Transportation Manager Tiket. com Nugroho Ari Wibowo menyatakan, pada periode mudik tahun 2018, Tiket. com mencatat tingkat penjualan tiket kereta api naik sekitar 15% dari tahun 2017. Untuk itu, Gaery berharap tahun ini penjualan tiket dapat tumbuh setara.

Sementara Head of Business Development & Strategic Marketing Pegipegi, Ryan Kartawidjaja, memprediksi arus mudik Lebaran tahun ini akan ramai mulai tanggal 29 Mei 2019. Sebab, tanggal 30 Mei 2019 merupakan tanggal merah, sehingga masyarakat yang ingin menikmati libur lebih panjang bisa memanfaatkan cuti tanggal 31 Mei 2019. 

Sekadar informasi, untuk pemesanan tiket kereta tanggal 29 Mei 2019 atau H-7 Lebaran, masyarakat Indonesia sudah bisa melakukannya pada tanggal 28 Februari 2019 nanti. “Biasanya, momen ini juga menjadi ajang rebutan demi mendapatkan tiket kereta," kata Ryan.

Kereta api memang menjadi moda transportasi andalan untuk mudik, terutama dari Jakarta ke kota-kota di Jawa. Sebab, tiket pesawat selama musim mudik biasanya dijual lebih mahal. Sementara ada risiko macet jika menggunakan kendaraan pribadi.

Reporter: Cindy Mutia Annur
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement