Erick Thohir Puji Ketegaran dan Keikhlasan Ridwan Kamil Melepas Eril

Image title
Oleh Yanuar
15 Juni 2022, 10:29
Keluarga Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil membawa foto almarhum Emmeril Kahn Mumtadz sebelum prosesi pemakaman di Cimaung, Banjaran, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin (13/6/2022). Emmeril Kahn dimakamkan di lokasi yang akan dijadikan Islamic Center A
ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/nz
Keluarga Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil membawa foto almarhum Emmeril Kahn Mumtadz sebelum prosesi pemakaman di Cimaung, Banjaran, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin (13/6/2022). Emmeril Kahn dimakamkan di lokasi yang akan dijadikan Islamic Center Al Mumtadz yang di desain sendiri oleh Ridwan Kamil.

Menteri BUMN Erick Thohir memuji ketegaran dan keihklasan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam melepas kepergian selamanya putra sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril.

“Hati seorang ayah kadang tidak dapat dipahami. Tegarnya seorang ayah kadang tidak bisa dibayangkan. Namun saya melihat sendiri kang Emil dan keluarga begitu ikhlas menjalani semua takdir Allah.

Masya Allah. Hanya kepada Allah kita kembali,” kata Erick Thohir di unggahannya di akun Instagram @erickthohir, Senin (13/6).

Pada unggahannya, Erick Thohir menampilkan dua foto. Foto pertama memperlihatkan ketika dia berpelukan dengan Ridwan Kamil yang baru tiba di Bandara Soekarno Hatta pada Minggu 12 Juni 2022 sore.

Foto kedua Erick Thohir bersama para menteri lain berbincang dengan Ridwan Kamil di ruang kargo jenazah Bandara Soekarno Hatta.

Erick Thohir termasuk salah satu menteri Kabinet Indonesia Maju yang ikut menjemput dan menyerahkan jenazah Eril dari Kementerian Luar Negeri kepada pihak keluarga di Bandara Seokarno Hatta pada Minggu sore.

Menteri-menteri lain yang hadir adalah Menteri Koordinator PMK Muhadjir Effendy, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, dan Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki.

Erick bersama para menteri lainnya juga menyalatkan jenazah Eril sebelum diserahkan kepada pihak keluarga. Bertindak sebagai imam salat Muhadjir Effendy.

Atas nama pribadi, Erick menyampaikan rasa duka mendalam kepada keluarga besar Ridwan Kamil, sekaligus mendoakan agar diberikan Allah kesabaran dan keikhlasan seluas-luasnya dalam menerima ujian ini.

Pemerintah, kata dia, telah memberikan dukungan dan bantuan dalam proses kepulangan jenazah sehingga bisa kembali ke tengah-tengah keluarga hingga proses pemakaman. “Insya Allah berjalan lancar,” ujar Erick Thohir.

 (Tim Riset Katadata)

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...