5 Rekomendasi Tempat Wisata Alam Garut yang Memesona

Image title
14 Maret 2022, 16:03
Ilustrasi, kawasan wisata Talaga Bodas, Kabupaten Garut. Wisata alam Garut kerap menjadi pilihan para wisatawan untuk melepas penat, menikmati waktu liburan.
ANTARA FOTO/Adeng Bustomi
Ilustrasi, kawasan wisata Talaga Bodas, Kabupaten Garut. Wisata alam Garut kerap menjadi pilihan para wisatawan untuk melepas penat, menikmati waktu liburan.

Akrab dengan julukan Kota Dodol, Kabupaten Garut, Jawa Barat nyatanya juga ramah bagi wisatawan yang hendak berpelesir sambil menikmati pemandangan alam asri nan sejuk.

Kabupaten dengan luas wilayah 3.065,19 Km2 ini menjadi daerah penyangga atau hinterland Ibu Kota Provinsi Jawa Barat, Bandung. Posisi ini menjadikan Garut memiliki kedudukan strategis terhadap daerah sekitarnya, terutama dalam hal memasok kebutuhan daerah lain.

Advertisement

Garut dijuluki Kota Intan oleh Presiden Soekarno. Julukan ini disematkan lantaran Garut merupakan kota terbersih di Indonesia. Julukan ini pun menjadi daya tarik para pelancong untuk menyaksikan langsung panorama alam bersih tersebut.

Wisata Alam Garut

1. Karacak Valley

Meskipun terbilang baru, destinasi wisata alam Garut yang satu ini cukup ramai dikunjungi wisatawan. Di sini, pengunjung akan disuguhkan pemandangan berupa hutan pinus dan kebun kopi yang dikelola menjadi tujuan wisata.

Karacak Valley lekat akan suasana pegunungan dan perbukitan khas kawasan Gunung Karacak. Objek wisata ini masuk dalam kawasan Perhutani kemudian dikelola oleh Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Jayamandiri.

Selain hutan pinus dan suasana pegunungannya, Karacak Valley menjadi spot favorit masyarakat setempat dan wisatawan yang berkunjung untuk menikmati pemandangan matahari terbenam yang eksotis.

Di sini pengunjung juga bisa melakukan berbagai aktivitas, seperti bersepeda, kamping, hammocking, dan treking. Destinasi wisata yang terletak di Margawati, tidak jauh dari alun-alun pusat kota Garut ini, sudah dilengkapi dengan fasilitas yang cukup lengkap, mulai dari musala, toilet, warung makan, dan saung gazebo.

2. Kawah Talaga Bodas

Wisata alam Garut berikutnya adalah Kawah Talaga Bodas. Kawah yang terletak di Kecamatan Wanaraja ini merupakan danau kecil yang terbentuk di atas kawah bekas letusan Gunung Talaga Bodas. Untuk sampai ke sini, pengunjung tidak perlu treking menaiki gunung, sebab sudah tersedia akses jalan yang langsung menuju lokasi kawah Talaga Bodas.

Selain menikmati pemandangan Kawah Talaga Bodas, wisatawan juga bisa mengunjungi kolam rendam air panas yang berada di area kanan kawah. Ada juga Pancuran 7; kolam rendam air panas yang dipercaya bisa membawa berkah.

3. Curug Sang Hyang Taraje

Wisata alam Garut selanjutnya ialah Curug Sang Hyang Taraje. Air terjun yang berlokasi di Kecamatan Pakenjeng ini terletak cukup jauh dari pusat kota sehingga cocok bagi wisatawan yang hobi berkelana jauh.

Curug ini memiliki daya tarik berupa dua air terjun kembar dengan volume air yang lumayan besar dan cukup tinggi. Di sini, pengunjung bisa bermain air atau sekadar berfoto dengan latar air terjun yang cantik.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement