51 Contoh Penelitian Kualitatif dari Berbagai Jurusan

Dwi Latifatul Fajri
7 Juni 2022, 14:48
contoh penelitian kualitatif
pixabay.com/StartupStockPhotos
Ilustrasi, seseorang melakukan kegiatan penulisan hasil penelitian.

Penelitian diartikan sebagai rangkaian kegiatan yang dilakukan, untuk mendapatkan pemahaman baru. Penelitian ini dilakukan lebih mendetail, kompleks, dan komprehensif.

Ada dua metode penelitian yang umum digunakan yaitu penelitian kualitatif dan kuantitatif. Penelitian kualitatif adalah jenis penelitian yang temuannya berdasarkan penafsiran dan pemahaman makna suatu peristiwa. Penelitian kualitatif ini melihat peristiwa berdasarkan perspektif peneliti sendiri.

Advertisement

Sedangkan penelitian kuantitatif menjelaskan tentang hubungan antar variabel, menguji teori, dan mengedepankan data numerik. Penelitian kualitatif menggunakan data statistik dan numerik.

Pengertian Penelitian Kualitatif Menurut Para Ahli

Mengutip dari website raharja.ac.id, berikut definisi penelitian kualitatif menurut para ahli:

1. Kriyantono

Riset kualitatif bertujuan untuk menjelaskan fenomena melalui pengumpulan data. Penelitian ini berfokus pada kedalaman data yang didapatkan peneliti. Semakin dalam dan detail data yang didapatkan, semakin baik penelitian kualitatif.

2. Creswell (2008)

Metode penelitian kualitatif adalah pendekatan yang mengutamakan eksplorasi dan memahami suatu fenomena. Untuk memahami fenomena tersebut peneliti melakukan wawancara, memberi pertanyaan, mengumpulkan data, dan teks. Kumpulan informasi ini kemudian dianalisis dan dijabarkan.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement