7 Makanan Khas Halloween Populer dari Berbagai Negara

Destiara Anggita Putri
31 Oktober 2022, 21:24
makanan khas halloween
Unsplash
Ilustrasi, kue halloween.

Menjelang akhir bulan oktober, banyak orang di seluruh dunia mulai mempersiapkan diri untuk menyambut hari Halloween yang jatuh pada tanggal 31 Oktober. Tidak hanya menyipkan kostum unik, mereka juga akan mempersiapkan makanan khas yang hanya bisa disantap pada hari spesial  tersebut.

Setiap negara memiliki makanan khas Halloween nya masing-masing. Tiap makanan khas ini pastinya memiliki beragam cita rasa dan keunikannya sendiri.  

Lantas, apa saja makanan khas Halloween tersebut?  Simak penjelasannya di bawah ini. 

Sejarah Halloween 

Sebelum mengetahui makanan khas pada hari Halloween, Anda perlu mengetahui sejarahnya terlebih dahulu. Dikutip dari situs History, Hari Halloween bermula dari perayaan tahun baru Bangsa Celtic pada 1 november. Bangsa Celtic merupakan orang -orang yang hidup di daerah Eropa sekitar 2 ribu tahun lalu. 

Pada tanggal tersebut, mereka percaya jika itu merupakan akhir musim panas dan awal musim dingin yang sering dikaitkan dengan kematian manusia. Mereka juga percaya jika pada malam sebelum tahun baru, batas antara dunia yang hidup dn mati menjadi kabur sehingga membuat para hantu bisa bebas bergentayangan di bumi

Oleh karena itu,pada malam 31 oktober mereka merayakan Samhain yaitu peringatan hantu orang mati kembali ke bumi. Selama perayaan, mereka akan mengenakan kostum, biasanya terdiri dari kepala dan kulit binatang, untuk mengusir para hantu.

Mereka juga akan menyala api unggun yang dianggap suci dan bisa membantu melindungi mereka selama musim dingin berlangsung.

Kemudian, pada abad ke delapan, Paus Gregorius III menetapkan 1 november sebagai All Saints Day atau hari menghormati semua orang kudus dengan memasukkan beberapa tradisi Samhain. Malam sebelum hari tersebut dikenal sebagai All Hallows Eve yang kemudian populer dikenal sebagai Hari Halloween.

Seiring dengan berjalannya waktu, hari Halloween pun bekrembang menjadi sebuah perayaan dimana ornag-orang mengenakan  kostum dan melakukan kegiatan seperti trick or treat, jack o-lantern,  dan bahkan menggelar pesta mewah.

Makanan Khas Halloween 

Setiap negara memiliki caranya sendiri dalam merayakan Halloween termasuk menyajikan makanan khas yang memiliki cita rasa dan keunikannya sendiri. Apa saja makanan khas Halloween tersebut?  Berikut ini tujuh makanan khas halloween dari berbagai negara yang perlu Anda ketahui.

1. Apple Cake - Amerika Serikat

Apple Cake merupakan makanan khas Halloween dari Amerika Serikat yang cukup populer. Hari Halloween yang bertepatan dengan panen apel menjadi alasan kenapa makanan ini dibuat. Apple Cake biasanya disajikan saat pesta malam Halloween dan selalu menjadi incaran anak-anak 

Hal ini dikarenakan lapisan luar apple cake terbuat dari gula lengket yang diberi tambahan sirup jagung, air,  kayu manis, serta pewarna merah. Perpaduan inilah yang menciptakan rasa manis yang disukai anak-anak.   

2. Bonfire Toffee - Inggris

Makanan khas Halloween populer berikutnya adalah Bonfire Toffee yang berasal dari Inggris. Tidak hanya saat Halloween, makanan ini juga biasa disantap saat Guy Fawkes Night.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement