5 Langkah Mudah Transfer LinkAja ke OVO Beserta Syaratnya

Anggi Mardiana
4 November 2022, 17:39
transfer linkaja ke ovo
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Ilustrasi, logo Link Aja.

Transfer LinkAja ke OVO mudah dilakukan hanya melalui sentuhan smartphone saja. Bagi Anda pengguna baru pun tetap bisa melakukannya. Terlebih saat ini proses transaksi mengalami transisi dari tunai ke digital.

Sejak sejumlah transaksi mulai bertransisi ke digital, banyak sekali dompet digital yang bermunculan. Tidak hanya LinkAja dan OVO, adapun Dana, Gopay dan Shopeepay. Bahkan tidak hanya transfer LinkAja ke OVO, Anda juga bisa transfer ke sejumlah dompet digital lainnya.

Syarat Melakukan Transfer LinkAja ke OVO

Sebelum membahas cara transfer LinkAja ke OVO, ketahui syarat melakukan transfer dari LinkAja ke OVO, sebagai berikut:

1. Jumlah Saldo Cukup

Syarat pertama yang perlu diperhatikan adalah jumlah saldo cukup dengan jumlah uang yang akan ditransfer. Jika kurang, transaksi akan mengalami kendala. Anda bisa melakukan top up Link Aja melalui ATM atau m-banking terlebih dahulu.

2. Pastikan Akun OVO Aktif

Patut diingat, pengguna harus memastikan akun OVO masih aktif. Sebab terkadang kita memiliki 2 akun antara yang masih bisa dipakai dan tidak. Jika akun OVO sudah tidak aktif maka saldo akan terbuang percuma.

3. Terhubung ke Internet

Ketiga, pastikan smartphone terhubung ke internet dan sinyalnya bagus. Sebab proses transaksi dari LinkAja ke OVO dilakukan secara online. Jika koneksi buruk maka proses transfer akan terhambat.

Cara Transfer LinkAja ke OVO

Dengan melakukan transfer dari LinkAja ke Ovo, Anda bisa menikmati beragam layanan keuangan digital dengan sejumlah fitur menarik. Mulai dari top up, transfer, bayar tagihan listrik dan masih banyak lainnya. Berikut langkah-langkahnya:

1. Buka Aplikasi LinkAja

Cara transfer LinkAja ke OVO, pertama buka aplikasi LinkAja. Jika belum punya, silahkan unduh terlebih dahulu di Play Store. Pastikan akun LinkAja sudah di upgrade full service agar bisa mengakses fitur kirim uang.

2. Tekan Menu Kirim Uang

Jika sudah mengunduh dan melakukan upgrade aplikasi LinkAja, klik menu kirim uang. Nantinya dengan memilih opsi tersebut, Anda akan langsung terhubung ke produk lain. Bisa langsung pilih layanan rekening bank.

3. Pilih Nama Bank dan Masukan Nomor

Langkah selanjutnya Anda bisa memilih nama bank, bisa pilih salah satu misalnya bank Nobu. Dalam tulisan masukan nomor rekening itu cukup masukan kode 9 diikuti nomor HP yang terhubung di LinkAja.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...