5 Cara Menggabungkan Tabel di Word yang Praktis dan Cepat

Destiara Anggita Putri
14 November 2022, 16:58
Cara Menggabungkan Tabel di Word
Unsplash
Ilustrasi, seorang perempuan bekerja menggunakan Microsoft Word.

Microsoft Word merupakan salah satu software yang sering digunakan oleh banyak orang untuk mengolah data.  Dalam software ini,  ada beragam fitur yang bisa digunakan sesuai keinginan. Misalnya, fitur tabel untuk membuat rangkuman data agar mudah dibaca.

Dengan fitur ini, Anda bahkan bisa membuat banyak tabel sekaligus. Namun banyaknya tabel tentu akan memakan ruang di lembar kerja Microsoft Word sehingga perlu digabungkan. Bila Anda tidak tahu bagaimana caranya, berikut penjelasannya dibawah ini.

Cara Membuat Tabel di Word

Anda perlu  mengetahui terlebih dahulu cara membuat tabel yang benar sebelum belajar cara menggabungkannya. Anda bisa melakukannya dengan mudah melalui menu tab Insert. Untuk lebih jelasnya, ikuti langkah-langkahnya di bawah ini

  • Buka Microsoft Word
  • Klik menu tab Insert
  • Lalu pilih Table
  • Akan ada beberapa pilihan mulai dari Insert Table, Draw Table, Convert Text to Table, Excel Spreadsheet, dan Quick Table.
  • Pilih opsi Insert Table dan masukkan jumlah kolom dan baris sesuai kebutuhan. Atau dapat menggerakkan kursor dan menyorot jumlah kolom dan baris pada menu Table Size

Jika Anda memiliki pesan teks yang akan dibuat tabel, Anda juga bisa mengkonversinya menjadi tabel dengan cepat. Caranya adalah pilih Insert lalu pilih Tabel kemudian pilih Konversi Teks ke Tabel.

Cara Merapikan Tabel di Word

Ketika membuat tabel di Word, terkadang hasilnya tidak dapat langsung rapi dan teratur. sehingga Anda perlu merapikannya. Berikut cara merapikan tabel di Word yang berantakan.

  • Klik kanan pada mouse di tabel yang sudah Anda buat
  • Pada bagian Context Menu, pilih opsi Table Properties
  • Kemudian untuk merapikan isi tabel Anda bisa memilih tata letak Left, Center, atau Right. Sesuaikan posisi agar tampilan terlihat rapi dan estetis

Bila Anda ingin memindahkan tabel dari satu kesatuan dengan teks pada lembar kerja dalam Table Properties, Anda bisa memilih Move with Text dan Allow Overlap yang berada di bagian bawah. Pastikan Anda mematikan centang pada kotak agar Anda bisa bebas memindahkan tabel.

Cara Menggabungkan Tabel di Word

Menggabungkan tabel di Word bukanlah hal yang sulit. Ada lima metode yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan, yakni sebagai berikut:

1. Melalui Kombinasi Tombol Keyboard

Cara pertama adalah menggunakan kombinasi tombol keyboard yang mudah diingat. Ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...