Contoh Proposal Maulid Nabi Singkat yang Baik dan Benar

Anggi Mardiana
15 Desember 2022, 19:35
Contoh Proposal Maulid
Unsplash/Bram Naus
Ilustrasi, membuat proposal.

Contoh proposal Maulid Nabi banyak dibutuhkan oleh panitia pelaksana kegiatan. Proposal bisa digunakan untuk mencari sponsor. Baik itu peringatan Maulid Nabi majelis ta’lim, di sekolah atau karang taruna.

Maulid Nabi Muhammad merupakan peringatan hari lahir nabi Muhammad Saw di Mekkah pada 12 Rabiul awal, tahun Gajah. Biasanya dalam rangka memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW, umat muslim mengadakan beragam acara.

Contoh Proposal Maulid Singkat di Sekolah

Membuat proposal kegiatan maulid singkat di sekolah cukup mudah. Berikut contoh proposal maulid nabi kami lansir dari Slideshare.net:

A. Cover

PROPOSAL
(Logo)
Peringatan Hari Besar Maulid Nabi Muhammad SAW
1444 H/2022 M
SMK PUSDIKHUBAD CIMAHI
2022/2023

B. Kata Pengantar

Bagian kata pengantar, bisa menggunakan kata pengantar contoh proposal maulid nabi pada umumnya.

C. Isi Proposal

I. Pendahuluan

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah menganugerahi rahmat dan karuniaNYA sehingga kami bisa menyusun dan menyelesaikan proposal maulid nabi ini meski masih jauh dari kata sempurna. Bertitik tolak dari pembinaan umat di bidang Ukhuwah Islamiyah dan manifestasi terhadap rasa syukur kepada Allah SWT, kami berniat melaksanakan peringatan Maulid Nabi 1444 H.

Dengan terselenggaranya Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, kami harapkan bisa jadi sarana mewujudkan persatuan antara umat muslim di lingkungan keluarga besar SMK PUSDIKHUBAD Cimahi.

ll. Tujuan Kegiatan

  1. Memperingati Hari Besar Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H
  2. Meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT
  3. Mempererat tali silaturahmi di antara umat muslim, khususnya di lingkungan SMK PUSDIKHUBAD Cimahi
  4. Meningkatkan kreativitas dan inovatif di antara siswa-siswi SMK PUSDIKHUBAD Cimahi
  5. Menunjukan rasa kepedulian terhadap agama, bangsa dan negara, khususnya di lingkungan SMK PUSDIKHUBAD Cimahi
  6. Melakukan pembinaan kepada generasi harapan bangsa yaitu siswa-siswi SMK PUSDIKHUBAD Cimahi

lll. Sasaran Kegiatan

Kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini ditujukan untuk siswa-siswi SMK PUSDIKHUBAD Cimahi. Acara ini merupakan sarana pembinaan serta pendidikan generasi muda untuk belajar, berkreasi dan berinteraksi di lingkungannya.

IV. Manfaat Kegiatan

Kegiatan Maulid Nabi Muhammad 1443 H merupakan wujud rasa syukur kepada Allah SWT dan rasa persatuan serta kesatuan warga sekolah SMK PUSDIKHUBAD Cimahi. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan bisa meningkatkan rasa kepedulian serta tali silaturahmi di antara sesama umat muslim di lingkungan sekolah.

V. Nama dan Tema Kegiatan

Kegiatan ini kami beri nama “Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H” dengan tema acara “Dengan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Kita Tingkatkan Keimanan dan Ketaqwaan Terhadap Allah SWT.

Vl. Waktu dan Tempat Kegiatan

A. Waktu Kegiatan

Pelaksanaan kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H akan dilaksanakan pada:

Hari: Sabtu
Tanggal: 8 Oktober 2022
Nara Sumber: Dr. Adi Hidayat, Lc.,M.A

B. Tempat Kegiatan

Untuk tempat kegiatan akan dilaksanakan di lapangan futsal SMK PUSDIKHUBAD Cimahi

Vll. Sumber dan Pembiayaan

Terlampir

Vlll. Kepanitiaan

Terlampir

D. Penutup

Demikian proposal peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini kami susun, semoga acara bisa berjalan dengan baik dan bermanfaat bagi kita semua khususnya siswa-siswi SMK PUSDIKHUBAD Cimahi.

Agar acara berjalan lancar, kami mohon dukungan dari seluruh keluarga besar SMK PUSDIKHUBAD Cimahi.

Di akhir proposal, perlu diberikan keterangan tempat dan tanggal dibuatnya proposal. Selain itu, karena sifatnya yang resmi, maka proposal perlu dibubuhkan tanda tangan pihak-pihak yang berkepentingan. Pihak-pihak yang dimaksud, antara lain ketua panitia dan sekertaris.

Melihat contoh proposal Maulid Nabi, memang lebih singkat daripada jenis proposal lainnya. Untuk sumber pembiayaan bisa diletakan di bagian lampiran secara lebih detail, begitu juga dengan susunan kepanitiaan.

Editor: Agung

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...