Mengenal Berbagai Manfaat Bunga Kastuba dan Bahayanya

Annisa Fianni Sisma
10 Januari 2023, 11:49
Manfaat Bunga Kastuba
threebouquets.com
Ilustrasi, bunga kastuba.

Bunga kastuba adalah bunga yang hidup di daerah dengan iklim tropis sedang. Tanaman yang identik dengan warna merah ini memiliki beragam manfaat bagi manusia. Berkaitan dengan itu, tentu menarik membahas manfaat Bunga Kastuba.

Tanaman ini dapat dibedakan dengan mudah dengan tanaman lain di sekelilingnya, karena bunga katsuba memiliki batang yang besar dan memiliki duri di sepanjang tubuhnya dengan warna merah terang. Tanaman ini kerap ditemukan di perayaan hari Natal.

Bunga kastuba dapat ditemukan di daerah dengan ketinggian mulai dari 1 hingga 14.000 meter di atas permukaan laut (mdpl). Bunga kastuba membutuhkan sinar matahari pagi untuk berkembang. Keindahan warna merahnya pun menjadi daya tarik tanaman ini.

Selain dikenal sebagai tanaman hias, kastuba juga bermanfaat sebagai tanaman obat. Bangsa Meksiko telah menggunakan bunga katsuba sebagai obat tradisional. Untuk memahaminya lebih lanjut, berikut ulasan mengenai manfaat bunga kastuba.

Manfaat Bunga Kastuba

Manfaat Bunga Kastuba
Manfaat Bunga Kastuba (floweradvisor.co.id)
 

Bunga kastuba memiliki manfaat yang sangat baik untuk kesehatan dan kecantikan. Pasalnya, bunga katsuba mengandung saponin, amylodextrin, lemak, dan alkaloid. Senyawa tersebut dapat membantu menyembuhkan luka pada kulit.

Namun, tidak hanya menyembuhkan luka, bunga katsuba memiliki banyak manfaat lain untuk kesehatan. Beragam manfaat yang dimaksud, antara lain sebagai berikut:

1. Mengatasi Gigitan Binatang Berbisa

Manfaat bunga katsuba yang pertama yakni dapat mengatasi gigitan binatang berbisa. Kastuba memiliki sifat farmakologi sepat, pahit, sejuk, dan beracun.

Sifat kimia tersebut mampu menghentikan pendaharan atau hemostatis, sebagai pencahar atau purgativum. Sifat beracun Bunga Kastuba ini tentunya menjadi catatan penggunaannya yang hanya dapat untuk obat luar.

2. Melancarkan Saluran Pencernaan

Manfaat bunga katsuba berikutnya adalah mampu melancarkan saluran pencernaan. Cara mengonsumsi Bunga Kastuba agar dapat melancarkan saluran pencernaan adalah dengan merebusnya.

Rebus bunga katsuba dalam waktu yang cukup lama kemudian konsumsi air rebusan dan bunga katsuba tersebut. Jika dilakukan secara rutin, saluran pencernaan pun lancar dan aktivitas sehari-hari pun dapat dilaksanakan dengan baik. Konsumis Bunga Kastuba sekitar 2 hari sekali untuk memperoleh manfaatnya.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement