Memahami Beragam Cara Memanjangkan Kuku dengan Mudah

Annisa Fianni Sisma
11 Januari 2023, 09:36
Cara Memanjangkan Kuku
Pexels
Ilustrasi Kuku

Kuku yang panjang dapat terlihat indah jika dirawat dengan baik. Oleh karena itu, tentu menarik membahas cara memanjangkan kuku secara alami selengkapnya.

Pada umumnya, menurut Journal of the European Academy of Dermatology and Venereology, yang berjudul Growth Rate OF Human Fingernails and Toenails in Healthy American Young Adults kuku jari manusia dewasa yang sehat tumbuh sepanjang 3.47 milimeter setiap bulan. Pertumbuhan ini dipengaruhi oleh beberapa aspek seperti nutrisi dari makanan.

Jika kuku dirasa lambat bertambah panjang, maka kemungkinan ada kendala dalam pertumbuhannya. Namun tak perlu khawatir karena terdapat cara memanjangkan kuku yang akan diulas dalam pembahasan di bawah ini.

Cara Memanjangkan Kuku

CARA MEMANJANGKAN KUKU
CARA MEMANJANGKAN KUKU (Pexels)
  

Cara memanjangkan kuku sebenarnya cukup mudah. Lakukan cara alami yang dilakukan secara konsisten maka kuku akan tumbuh dengan baik. Berikut ini beberapa hal yang perlu dilakukan sebagai cara memanjangkan kuku.

1. Mengkonsumsi Biotin

Cara memanjangkan kuku berikutnya adalah dengan mengonsumsi biotin. Biotin merupakan vitamin B7 yang memiliki peran mengubah makanan menjadi energi dalam tubuh.

Biotin menjadi suplemen yang menyehatkan kuku sehingga kuku menjadi lebih kuat. Menurut National Library of Medicine, suplemen biotin yang dikonsumsi secara rutin mampu meningkatkan kekuatan kuku dan mempercepat pertumbuhannya hanya dalam beberapa minggu saja.

Jika tidak memiliki suplemen biotin, maka biotin juga dapat diperoleh melalui makanan yakni ragi, sarden, kedelai, biji-bijian, pisang, kembang kol, jamur, telur matang, dan lain sebagainya. Tak hanya bermanfaat untuk kulit, beragam makanan tersebut juga berefek baik untuk kesehatan tubuh keseluruhan.

2. Menjaga Kelembabannya

Salah satu cara memanjangkan kuku yang perlu diketahui adalah dengan menjaga kelembaban kuku. Melembabkan kulit dan kuku merupakan salah satu cara untuk menyehatkan kuku.

Kulit kering dan kuku kering akan membuat kulit dan kuku mudah pecah-pecah dan berdarah. Jamur dan bakteri pun semakin mudah menemukan inangnya sehingga kulit dan kuku akan terasa gatal bahkan infeksi.

Cara menjaga kelembaban kuku dan kulit tangan adalah dengan rutin mengoleskan lotion setelah mencuci tangan. Lakukan scrubbing juga sekitar satu minggu sekali untuk memperoleh hasil yang lebih signifikan.

Jika seseorang menderita penyakit kulit seperti eksim dan lain sebagainya, perhatikan kandungan yang ada pada lotin. Pasalnya, tidak semua lotion aman bagi kulit yang menderita eksim.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement