Mencermati 4 Cara Berhenti XL Prioritas

Destiara Anggita Putri
26 Januari 2023, 16:24
cara berhenti xl prioritas
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.
Ilustrasi, petugas XL Center menggunakan pelindung wajah dan masker saat melayani pengunjung.

XL Axiata merupakan salah satu provider populer di Indonesia yang telah menyediakan layanan prabayar dan pascabayar yang bisa dipilih sesuai kebutuhan penggunanya. Salah satu layanan tersebut yaitu XL Prioritas yang merupakan layanan pascabayar yang sudah didukung dengan kuota Unlimited hingga 4,5 G.

Dengan mengusung sistem pasca-bayar, tentunya pelanggan hanya perlu membayar tagihannya setiap bulan  Namun karena sistem pembayaran ini, ada sebagian pengguna yang mengeluhkan tagihannya yang terlalu besar sehingga ingin berhenti berlangganan,

Bila Anda juga mengalami masalah yang sama, ada cara yang bisa dilakukaan untuk berhenti berlangganan XL Prioritas. Untuk informasi lengkapnya, simak pembahasannya di bawah ini.

Cara Berhenti XL Prioritas

Jika ingin berhenti berlangganan XL Prioritas, ada empat cara yang bisa Anda lakukan. Berikut informasi masing-masing metode di bawah ini. 

Ilustrasi penerapan cara transfer pulsa XL
Cara Berhenti XL Prioritas ( Jonas Leupe/Unsplash)

1. Mengirim Chat Lewat WhatsApp

Cara pertama ini cukup mudah dilakukan karena Anda hanya mengirim chat lewat WA. berikut ini langkah-langkahnya

  • Buka browser dan kunjungi www.prioritasforyou.xl.co.id.
  • Klik ikon WhatsApp di kanan bawah dengan tulisan Chat Now.
  • Tekan lagi tombol LANJUTKAN KE CHAT.
  • Pada kolom pesan WA, isikan jika ingin menghentikan layanan XL Prioritas.
  • Konfirmasi juga nomornya dan KTP.
  • Kirim dan tunggu permintaan diproses maksimal 2×24 jam.

2. Mendatangi XL Center

Anda juga bisa mendatangi XL Center secara langsung untuk mendapatkan pelayanan yang lebih cepat. Berikut ini langkah-langkah yang harus Anda lakukan

  • Cek lokasi XL Center terdekat lewat alamat www.xl.co.id/id/bantuan/xlcenter-lokasi. 
  • Setelah itu, masukkan provinsi dan kota atau kabupaten, lalu tekan Cari Lokasi
  • Anda akan melihat alamat lengkap XL Center terdekat dari tempat tinggalmu. Untuk informasi lebih lengkapnya, klik tulisan 'Lihat Detail'. 
  • Bawa Persyaratan ke XL Center, yaitu KTP dan nomor XL yang digunakan. 
  • Bawa juga sejumlah uang yang nantinya dipakai untuk pelunasan tagihan terakhir. 
  • Sampaikan permohonan berhenti XL Prioritas ke customer service yang melayani Anda  dan customer service akan memprosesnya. 
  • Lampirkan juga data-data yang dibutuhkan untuk proses ini. Apabila ada tagihan yang belum dibayarkan, segera lunasi ke customer service. 
  • Proses berhenti XL Prioritas yang sudah berhasil akan diinformasikan customer service.

3. Mengirim Email

Metode berikutnya adalah dengan mengirimkan email kepada customer service.  Cara ini terbilang lebih praktis daripada  mendatangi XL Center yang biasanya membutuhkan proses yang lama. 

Berikut ini langkah-langkah yang bisa Anda ikuti.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement