Contoh Soal UTBK Soshum Sejarah, Ekonomi, Georgrafi, dan Sosiologi

Annisa Fianni Sisma
8 Mei 2023, 08:25
Contoh Soal UTBK Soshum
Pexels
Ilustrasi, latihan dari contoh soal UTBK soshum.

Ujian Tulis Berbasis Kompetensi (UTBK) merupakan bentuk ujian dari sistem Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT). Agar mampu mengerjakan soal UTBK dengan cermat, perlu melihat sederet contoh soal UTBK Soshum dalam ulasan pada artikel ini.

UTBK dapat diikuti oleh seluruh siswa yang lulus pada tahun 2021, 2022, dan 2023. Jenjang siswa tersebut yakni pendidikan menengah atau SMA/MA/SMK dan sederajat serta siswa lulusan Paket C tahun 2021, 2022, dan 2023.

Memahami contoh soal UTBK Soshum menjadi salah satu cara mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin. Simak contoh-contoh soalnya dalam penjelasan berikut.

Contoh Soal UTBK Soshum

Contoh Soal UTBK Soshum
Contoh Soal UTBK Soshum (Pexels)
 

Mengikuti UTBK adalah syarat pokok mengikuti seleksi di Perguruan Tinggi Akademik, Vokasi, dan Keagamaan Agama Islam Negeri. Tujuan pelaksanaan UTBK adalah untuk memprediksi calon mahasiswa mampu menyelesaikan studi di perguruan tinggi dengan baik dan tepat waktu atau tidak. Adapun contoh soal UTBK Soshum yang dapat menjadi acuan yakni sebagai berikut:

Contoh Soal UTBK Soshum Mata Pelajaran Sejarah

1. Percampuran dua agama atau Sinkretisme Hindu dan Buddha dianut oleh salah satu raja Nusantara. Contohnya yakni agama Tantrayana yang dianut Raja bernama…

a. Hayam Wuruk
b. Kertanegara
c. Rakai Pikatan
d. Airlangga
e. Mpu Sendok

Jawaban: B
Raja Kertanegara merupakan Raja Singasari yang berkuasa pada 1268 hingga 1292 M. Sosoknya adalah penganut Buddha Tantrayana yakni sinkretisme antara Hindu dengan aliran Siwa dan Buddha.

2. Sosialisme merupakan paham yang kemudian berkembang menjadi sosialisme demokratis dan komunistis. Prinsip sosialisme demokratis adalah…

a. Masyarakat sosialistis dengan evolusi
b. Distribusi dan konsumsi sesuai kebutuhan
c. Dasar distribusi konsumsi adalah kecakapan serta jasa
d. Paham yang milik perseorangan
e. Pekerjaan menjadi dasar distribusi konsumsi

Jawaban: A

Paham sosialisme muncul pada akhir World War I yang berkembang menjadi sosialisme demokratis dan komunistis. Prinsip sosialisme demokratis salah satunya yakni mencapai masyarakat sosialistis dengan evolusi.

Contoh Soal UTBK Soshum
Contoh Soal UTBK Soshum (Pexels)

Contoh Soal UTBK Soshum Mata Pelajaran Ekonomi

1. Pendapatan nasional suatu negara memiliki data yakni sebagai berikut:

Konsumsi Masyarakat: Rp 90.000.000
Ekspor: Rp 15.000.000
Impor: Rp 20.000.000
Pengeluaran Negara: Rp 130.000.000
Pendapatan Laba Usaha: Rp 20.000.000
Pendapatan Sewa: Rp 40.000.000
Pengeluaran Investasi: Rp 50.000.000

Berdasarkan data di atas, maka pendapatan nasional memiliki pendekatan pengeluaran sebesar….

a. Rp135 Juta
b. Rp265 Juta
c. Rp213 Juta
d. Rp294 Juta
e. Rp972 Juta

Jawaban: B. 265 Juta

Penghitungan pendapatan nasional dengan pendekatan nasional yakni menggunakan rumus sebagai berikut:

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement