Memahami Waktu Olahraga yang Baik dan Berapa Lama Durasinya

Anggi Mardiana
7 Desember 2023, 16:31
Waktu Olahraga yang Baik
Pexels
Ilustrasi, olahraga.

Waktu olahraga yang baik saat pagi dan sore hari menjadi dua pilihan waktu yang umumnya dimanfaatkan untuk aktivitas fisik. Kedua waktu tersebut memiliki keunggulan masing-masing. Pagi hari memberikan energi positif untuk memulai hari, meningkatkan mood dan mendukung regulasi sirkadian tubuh.

Di sisi lain, olahraga sore juga populer karena dapat membantu melepaskan stress dan ketegangan yang terkumpul selama aktivitas sepanjang hari. Penting diingat bahwa baik olahraga pagi maupun sore memberikan manfaat kesehatan asalkan dilakukan dengan porsi yang tepat.

Manfaat Waktu Olahraga yang Baik

Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga
Manfaat Waktu Olahraga yang Baik (Unsplash)

Waktu yang tepat untuk olahraga memiliki dampak signifikan bagi kesehatan tubuh. Berikut manfaat waktu olahraga yang baik:

1. Manfaat Waktu Olahraga Pagi Hari

Manfaat olahraga di pagi hari cukup nyata, mengingat udara yang masih bersih dari polusi dan suasananya tenang. Profesor Lara Carlson, Ph.D., seorang ahli ilmu olahraga terapan dari University of New England, menegaskan bahwa olahraga di pagi hari sangat menguntungkan, terutama bagi mereka yang ingin menurunkan berat badan.

Aktivitas fisik di pagi hari dapat merevitalisasi metabolisme tubuh, meningkatkan pembakaran kalori dan menjaga tekanan darah tetap stabil. Selain itu, olahraga pagi mendukung kualitas tidur dan jam 7 pagi termasuk waktu ideal untuk olahraga.

Penting melakukan olahraga dengan benar, termasuk olahraga dalam keadaan perut kosong dan menjaga intensitasnya sekitar 30 menit per hari. Dengan demikian, olahraga pagi tidak hanya memberikan manfaat fisik tetapi juga mendukung kesejahteraan tubuh secara keseluruhan.

2. Manfaat Olahraga Sore Hari

Selain pagi hari, waktu sore seringkali dipilih oleh banyak orang sebagai waktu yang ideal untuk olahraga. Banyak yang memilih jogging menjelang malam sebagai pilihan aktivitas fisik. Profesor Lara Carlson, Ph.D., menyatakan bahwa olahraga di sore hari jdapat memberikan manfaat kesehatan asalkan dilakukan dengan benar.

Menurutnya, olahraga di waktu sore dapat meningkatkan aktivitas enzim dan aktivitas otot. Selain itu, melakukan olahraga sore diakui bermanfaat untuk merelaksasi tubuh setelah beraktivitas sepanjang hari. Dengan demikian, olahraga di waktu sore tidak hanya menyediakan keuntungan fisik tetapi juga mendukung kesejahteraan tubuh secara keseluruhan.

3. Manfaat Olahraga Malam Hari

Olahraga malam hari sering dipilih oleh banyak orang karena kesibukan yang tinggi. Olahraga malam hari memberikan manfaat kesehatan yang tidak kalah baik dibandingkan dengan berolahraga di pagi atau sore hari. Dr. Michael Triangto, SpKO, menyatakan bahwa olahraga malam lebih efektif dalam membentuk otot.

Konsep bahwa olahraga malam dapat mengganggu tidur tidak sepenuhnya benar karena dampaknya bergantung pada intensitas olahraga dan kondisi tubuh masing-masing individu. Jika dilakukan dengan intensitas yang tepat dan tidak berlebihan, olahraga malam dapat menjadi pilihan yang baik.

Namun terdapat beberapa catatan untuk mereka yang olahraga di waktu malam. Selain mengikuti aturan umum seperti melakukan pemanasan sebelum olahraga dan peregangan setelahnya, disarankan memberi jeda sekitar 1 sampai 1,5 jam sebelum tidur. Hal ini membantu tubuh untuk pulih dari aktivitas fisik dan mempersiapkan diri untuk istirahat.

Berapa Lama Waktu Olahraga yang Baik?

Alat Olahraga untuk Mengecilkan Lengan
Ilustrasi Olahraga  (Unsplash)

Durasi ideal untuk olahraga cukup bervariasi bergantung pada jenis aktivitas fisik, intensitas dan tujuan kesehatan atau kebugaran Anda. Namun sebagai panduan umum, American Heart Association merekomendasikan setidaknya 150 menit aktivitas aerobik moderat atau 75 menit aktivitas aerobik intensitas tinggi per minggu, bisa juga kombinasi keduanya.

Jika Anda memilih aktivitas intensitas tinggi, durasi olahraga bisa lebih singkat. Misalnya 75 menit aktivitas intensitas tinggi atau kombinasi aktivitas aerobik dan latihan kekuatan per minggu dapat memberikan manfaat kesehatan yang signifikan.

Jangan lupa menyertakan pemanasan sebelum berolahraga dan peregangan setelahnya untuk mencegah cedera dan meningkatkan fleksibilitas. Jika baru memulai, mungkin perlu meningkatkan durasi secara bertahap dan berkonsultasi dengan profesional kesehatan sebelum memulai program latihan baru.

Kapan Waktu Olahraga yang Baik untuk Menaikan Berat Badan?

Jika tujuan Anda menambah berat badan, waktu olahraga masih menjadi faktor penting dalam mencapai tujuan tersebut. Untuk menambah berat badan, fokus utama harus ditempatkan pada pola makan yang sehat dan konsumsi kalori yang cukup. Meski demikian, olahraga tetap penting untuk meningkatkan massa otot dan memastikan penambahan berat badan yang sehat.

Waktu yang baik untuk olahraga dalam konteks ini ialah sekitar waktu latihan kekuatan atau resistensi seperti angkat beban. Latihan kekuatan membantu merangsang pertumbuhan otot dan meningkatkan massa otot yang dapat berkontribusi pada penambahan berat badan. Lakukan latihan kekuatan sebanyak 2-3 kali per minggu, fokus pada latihan berat dengan jumlah repetisi yang lebih rendah.

Selain itu, pastikan untuk mendukung aktivitas fisik dengan asupan nutrisi yang tepat. Konsumsilah makanan yang kaya protein, karbohidrat dan lemak sehat untuk mendukung pertumbuhan otot. Penting juga mendapatkan cukup istirahat untuk memberi waktu tubuh Anda pulih dan membangun massa otot.

Konsultasikan dengan ahli gizi atau pelatih kebugaran untuk mendapatkan panduan yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Pastikan bahwa program latihan dan pola makan sesuai dengan tujuan menambah berat badan secara sehat.

Waktu olahraga yang baik di pagi, sore atau malam hari semuanya memberikan manfaat kesehatan yang sama baiknya. Semua waktu itu memiliki potensi untuk membakar lemak dan membentuk otot. Namun yang terpenting menjalankan olahraga dengan benar. Hal Ini mencakup pemilihan jenis olahraga yang sesuai dan penyesuaian intensitas latihan.

Editor: Agung

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...