Ketua DPR Imbau Masyarakat Jangan Terpancing Isu People Power

Image title
12 Mei 2019, 16:15
DPR, Bambang Soesatyo, people power
ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI), Bambang Soesatyo

Ketua DPR RI Bambang Soesatyo meminta masyarakat tidak terpancing dengan wacana people power atau revolusi pasca-pelaksanaan Pemilu 2019. Ia pun meyakinkan masyarakat bahwa kondisi negara berada dalam taraf sangat kondusif.

Mengutip Antara, Minggu (12/5), Bambang meminta masyarakat untuk ikut menjaga suasana yang kondusif, meski publik diwarnai berbagai kebisingan soal hasil Pemilu 2019.

Dalam keterangan resminya, Bambang menyerukan bahwa masyarakat tak perlu memusingkan kebisingan soal people power dan fokus pada kegiatan ibadah puasa dan melakukan persiapan menyongsong Idul Fitri.

Ia juga mengapresiasi langkah yang diambil Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dan Tentara Nasional Indonesia (TNI), yang memilih untuk menggunakan pendekatan persuasif terkait wacana people power.

(Baca Juga: Eks Hakim MA Nilai 'People Power' Kubu Prabowo Mengarah kepada Makar)

Pendekatan persuasif atau soft approach yang diambil Polri dan TNI dikatakan Bambang menjadi bukti bahwa keamanan nasional dan ketertiban umum terjaga dan tetap dalam kendali TNI, Polri dan aparat penegak hukum lainnya. Artinya, isu tentang people power ini telah direspon dengan bijaksana dan terukur dari Polri dan TNI.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...