7 Pilihan Wisata Alam Sleman yang Harus Dikunjungi

Image title
14 Maret 2022, 11:38
Ilustrasi, wisata alam Sleman. Jeep wisata di Pos Merapi Land Cruiser Community (MLCC) Umbulharjo, Cangkringan, Sleman, D.I Yogyakarta.
ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/wsj.
Ilustrasi, wisata alam Sleman. Jeep wisata di Pos Merapi Land Cruiser Community (MLCC) Umbulharjo, Cangkringan, Sleman, D.I Yogyakarta.

Bagi Anda yang hobi berwisata maka tidak boleh melewatkan Kabupaten Sleman juga memiliki banyak daya tarik tersendiri terkait panorama alam yang dimilikinya. Kekayaan alam dan keindahan yang disajikan bahkan berhasil menarik perhatian banyak wisatawan lokal maupun mancanegara.

Salah satu yang paling populer adalah Gunung Merapi, di mana wisatawan akan menemukan banyak spot wisata menarik yang bakal membuat terpana. Belum lagi destinasi wisata kuliner Sleman yang dijamin akan menggugah seleramu.

Advertisement

Namun, destinasi wisata di Sleman tidak hanya Gunung Merapi. Dilansir dari tripzilla.id, berikut ini aneka wisata alam Sleman yang bisa menjadi rekomendasi bagi para wisatawan untuk dijelajah bersama kawan, pasangan dan keluarga

1. Gunung Merapi

Rekomendasi wisata alam Sleman yang pertama pastinya Gunung Merapi. Gunung ini menawarkan pemandangan yang sangat indah, dan wisatawan juga dapat mendapatkan banyak edukasi dan informasi sejarah mengenai gunung yang terletak di perbatasan antara Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta ini.

Selain pemandangan yang indah, Anda juga disuguhi wisata edukasi yang menarik. Sebab, pengelola Gunung Merapi juga menyuguhkan diorama dan video-video mengenai letusan Gunung Merapi dalam satu abad terakhir, hingga yang terdahsyat dalam satu dekade terakhir, yaitu pada 2010. Bahkan, ada tiruan gempa dan tsunami yang sangat edukatif.

Adapun alamat dari museum Gunung Merapi ini berada di Jl. Kaliurang Km. 22, Banteng, Hargobinangun, Pakem, Hargobinangun, Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Untuk masuk ke kawasan ini, wisatawan tidak perlu merogoh kocek yang dalam, karena harga tiketnya hanya Rp 5 ribu per orang.

2. Bukit Klangon

Pilihan wisata alam Sleman selanjutnya adalah Bukit Klangon, yang menjadi spot yang menarik. Dari bukit ini, wisatawan dapat melihat jelas retakan di puncak Gunung Merapi. Bahkan, melalui bukit ini, Anda bisa melihat awan panas Gunung Merapi, atau yang biasa disebut "wedhus gembel" yang keluar dari kubah lava. Ini memungkinkan, karena jarak antara Bukit Klangon dan puncak Gunung Merapi hanya 4 kilometer (km).

Saat ini di masa tenangnya, pemandangan Gunung Merapi yang terlihat dari Bukit Klangon tergolong sangat indah, sehingga wisatawan dapat berswafoto sesuka hati di lokasi ini. Selain itu, wisatawan juga dapat mengadakan acara berkemah di bukit ini. Namun, menggelar acara camping di Bukit Klangon ini tidak bisa dilakukan setiap saat, karena area perkemahan hanya dibuka pada akhir pekan dan hari libur nasional. Selain itu, area perkemahan juga memiliki beberapa aturan yang wajib ditaati oleh pengunjung.

Untuk menikmati keindahan Gunung Merapi melalui Bukit Klangon, harga tiketnya tergolong sangat murah, yakni Rp 5 ribu per orang. Adapun lokasinya ada di Kalitengah Lor, Glagaharjo, Cangkringan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

3. Agrowisata Bhumi Merapi

Dalam berwisata Anda bisa mencoba mengajak anak untuk mengenal alam sambil menjelajahi kekayaan Gunung Merapi. Salah satu spot terbaik untuk melakukannya adalah di kawasan agrowisata Bhumi Merapi. Salah satu atraksi menarik perhatian pengunjung adalah rumah Hobbit, yang desainnya bisa Anda lihat dari foto di atas.

Selain pemandangan yang indah, dan spot foto yang menarik, kawasan agrowisata Bhumi Merapi juga menawarkan beragam aktivitas, mulai mulai dari bercocok tanam, beternak bahkan berkuda. Lokasinya yang menyatu dengan alam menambah keunikan wisata alam Sleman yang satu ini.

Adapun lokasinya berada di Jalan Kaliurang Km. 20, Sawangan, Hargobinangun, Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta dengan harga tiket Rp 10 ribu setiap orangnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement