Ledakan Teratasi, Kilang Pertamina Dumai Fokus Upaya Pemulihan

Image title
2 April 2023, 06:41
ledakan, Pertamina
Dok. Pertamina
Ilustrasi, kilang Pertamina Refinery Unit II.

Setelah berhasil menanggulangi insiden ledakan di area gas compressor, pada Sabtu (1/4) pukul 22.54 waktu Indonesia bagian barat (WIB), PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit Dumai kini beralih ke proses recovery, baik untuk operasional kilang maupun warga terdampak.

Area Manager Communication, Relations, & CSR KPI Refinery Unit Dumai Agustiawan mengatakan, proses recovery segera dilakukan agar operasional kilang dapat kembali berjalan optimal serta warga terdampak bisa segera beraktifitas.

Advertisement

"KPI Refinery Unit Dumai meminta maaf atas kejadian ini, dan kami akan bertanggung jawab atas kerugian yang terjadi di masyarakat," ujar Agustiawan, dalam keterangan resmi.

Seperti diketahui, kilang Pertamina Refinery Unit II dilaporkan meledak pada Sabtu (1/4) malam pukul 22.40 WIB. Akibat dari kejadian ini, terdapat beberapa rumah warga dan rumah ibadah, khususnya yang berdekatan dengan kilang, mengalami kerusakan minor.

Agustiawan menjelaskan KPI Refinery Unit Dumai akan segera menanggulangi kerusakan yang terjadi sehingga masyarakat dapat kembali nyaman beraktifitas.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement