Bukan Pengganti THR, Ini Pengertian dan Manfaat ESOP

Image title
6 April 2023, 13:15
THR
ANTARA FOTO/Yusuf Nugroho/foc.
Ilustrasi, pekerja menghitung uang Tunjangan Hari Raya (THR) yang diterimanya di pabrik rokok PT Djarum, Kudus, Jawa Tengah, Kamis (29/4/2021).

Media sosial Twitter tengah riuh oleh topik konsep tunjangan hari raya (THR) yang diberikan oleh perusahaan rintisan atau startup yang bergerak di bidang finansial, kepada karyawannya.

Dalam cuitan yang dilontarkan oleh akun @hrdbacot, disebutkan bahwa startup finansial tersebut membayar THR kepada karyawan menggunakan employee stock ownership plan (ESOP). Besarannya bervariasi, yakni 25%, 50%, dan 100%, tergantung dari posisi karyawan.

Secara umum, ada beberapa perusahaan yang membuat kebijakan kepemilikan saham untuk karyawannya melalui program ESOP. Pemberian ESOP menjadi suatu daya tarik untuk para karyawan di zaman sekarang. Melalui opsi pemberian saham ini, diharapkan loyalitas karyawan meningkat, sedangkan perusahaan bisa memajukan bisnisnya.

Apa sebenarnya ESOP, dan apakah ini dapat dijadikan sebagai pengganti THR? Simak ulasan singkat berikut ini.

Pengertian ESOP

Mengutip Stockbit, ESOP adalah skema kepemilikan saham perusahaan oleh karyawan, yang umumnya digunakan sebagai apresiasi terhadap kinerja. Program ini merupakan kebijakan perusahaan untuk memberikan hak pada karyawan dalam bentuk program kepemilikan saham.

Dasar hukum penerapan ESOP di Indonesia, termaktub dalam Pasal 43 ayat (3) Undang-undang Nomor 40 tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas atau UU 4/2007.

Berbeda dengan UU lainnya, untuk pelaksanaan teknis pemberian ESOP, tidak diatur melalui peraturan turunan seperti peraturan pemerintah (PP), melainkan menyesuaikan kebijakan di masing-masing perusahaan.

Karyawan bisa mendapatkan saham sesuai harga yang ditentukan perusahaan pada waktu tertentu atau bergantung berapa lama karyawan bekerja. Dalam jangka panjang, ESOP dapat memberi manfaat untuk karyawan sekaligus perusahaan.

Manfaat ESOP bagi Perusahaan dan Karyawan

Penerapan ESOP mendatangkan sejumlah keuntungan, baik bagi perusahaan maupun karyawan. Dilansir dari libera.id, berikut ini sejumlah keuntungan ESOP bagi karyawan dan perusahaan.

1. Sebagai Investasi

Melalui ESOP, karyawan berhak mendapatkan sejumlah saham perusahaan tempatnya bekerja. Dengan cara ini, karyawan melakukan investasi dalam perusahaan, sehingga ia berhak mendapatkan keuntungan ketika perusahaan diambil alih atau melakukan penawaran umum (initial public offering/IPO).

Namun, karyawan tidak serta merta dapat mengeksekusi haknya setelah mendapatkan ESOP. Ini dikarenakan adanya vesting period, yakni jangka waktu tertentu di mana karyawan tidak dapat mengeksekusi hak atas saham yang diterima. Oleh karena itu, ESOP menjadi suatu investasi jangka panjang, karena sifatnya yang tidak mudah dicairkan.

2. Insentif bagi Karyawan

Untuk mengembangkan startup, tentunya dibutuhkan sumber daya manusia yang berkualitas. Pada saat startup didirikan, pendiri akan memberikan kontribusi paling banyak. Namun, pada perkembangannya tentu startup membutuhkan sumber daya manusia (SDM) yang memiliki keahlian pada bidang tertentu untuk mengembangkan segala aspek dari startup tersebut.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...