Kasus Covid-19 Terus Meningkat, IHSG Diproyeksi Bergerak di Zona Merah

Image title
13 Juli 2020, 06:28
IHSG, pergerakan IHSG, saham, bursa efek indonesia, virus corona, covid-19
ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Ilustrasi. Pergerakan indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI). IHSG diprediksi kembali bergerak di zona merah pada perdagangan Senin (13/7).

Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi bergerak di zona merah pada perdagangan awal pekan ini, Senin (13/7), melanjutkan penurunan akhir pekan lalu. Pergerakan indeks masih dipengaruhi oleh kekhawatiran peningkatan kasus positif virus corona atau Covid-19.

Analis Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christoper Jordan menilai, IHSG berpotensi melanjutkan penurunan dengan menguji area support pertama di level 5.010, dan support kedua di level 4.989. Sementara, area resistance diprediksi berada di rentang level 5.064 hingga 5.097.

Menurut Dennies, secara teknikal, indeks berada pada area jenuh beli yang mengindikasikan potensi melanjutkan koreksi. "Pergerakan IHSG masih dibayangi kian tingginya kasus baru Covid-19 dan investor akan menanti rilis beberapa data perekonomian," kata Dennies.

Support merupakan area harga tertentu yang diyakini sebagai titik terendah pada satu waktu. Ketika menyentuh support, harga biasanya kembali ke atas. Namun jika tembus, harga akan turun untuk menemukan titik support baru.

Situasi sebaliknya disebut sebagai resistance, yakni tingkat harga tertentu yang dinilai sebagai titik tertinggi pada satu masa. Biasanya ada aksi jual cukup besar sehingga pergerakan kenaikan cukup terhambat.

Seperti diketahui, pemerintah mengumumkan penambahan kasus positif virus corona terkonfirmasi pada Minggu (12/7) bertambah 1.681 orang dari hasil penelusuran terhadap 22.379 spesimen. Sehingga, saat ini total kasus terjangkit Covid-19 mencapai 75.699 orang.

Beberapa saham yang direkomendasikan Dennies untuk perdagangan hari ini antara lain, PT PP Tbk (PTPP), PT Surya Citra Media Tbk (SCMA), PT Jasa Marga Tbk (JSMR), PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), dan PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI).

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...