Anies Khawatir Penambahan Kapasitas RS Kalah Cepat dari Laju Covid-19

Cahya Puteri Abdi Rabbi
23 Juni 2021, 10:42
kapasitas rs, kapasitas rumah sakit, lonjakan kasus covid-19, jakarta, rumah sakit rujukan covid-19
ANTARA FOTO/ Reno Esnir/hp
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengingatkan agar setiap peningkatan kasus jangan hanya dipandang sebagai statistik.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menambah rumah sakit rujukan pasien Covid-19 sebanyak 34 rumah sakit menjadi 140 rumah sakit. Meski telah menambah kapasitas rumah sakit, Anies tetap khawatir kenaikan kasus Covid-19 lebih cepat.

"Per 17 Juni sudah meningkat jadi 140 rumah sakit dengan ada 8.524 tempat tidur dan 1.186 ruang ICU," ujar Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (22/6).

Ia menjelaskan, dari total 140 rumah sakit rujukan yang ada saat ini, 32 di antaranya merupakan milik Pemprov. Adapun 13 RSUD saat ini bahkan hanya melayani pasien Covid-19. "Sedangkan  19 rumah sakit pemprov lainnya sudah menggunakan sekitar 60% kapasitas untuk pasien Covid-19,” kata dia.

Meski sudah menambah kapasitas rumah sakit, Anies tetap khawatir lonjakan kasus lebih cepat. DKI, menurut dia, nyaris kehabisan kapasitas jika pada pekan lalu pihaknya tidak menambah jumlah rumah sakit rujukan Covid-19.

"Kalau saja minggu lalu tidak ditingkatkan, mungkin kapasitasnya sudah tembus 100%. Sekarang ada ruang karena kita lakukan penambahan RS," kata dia.

Halaman:
Reporter: Cahya Puteri Abdi Rabbi
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...