Penembakan Massal Sering Terjadi, Ini Gambaran Industri Senjata di AS

Agustiyanti
27 Mei 2022, 12:54
senjata, penembakan, penembakan massal, amerika serikat, penembakan di texas
ANTARA FOTO/REUTERS/Viacheslav Ratynskyi/aww/cf
Ilustrasi.

Ratusan penembakan massal terjadi di Amerika Serikat setiap tahun, dengan kejadian terbaru di sebuah sekolah dasar yang terletak di Texas yang menewaskan 19 siswa SD dan dua guru. Meski sudah kerap terjadi, tak ada tindakan berarti yang ditempuh Kongres Amerika Serikat untuk mencegahnya. 

“Mengapa kita rela hidup dengan pembantaian ini? Mengapa kita terus membiarkan ini terjadi?" Pertanyaan retoris ini disampaikan Presiden Joe Biden saat menyampaikan bela sungkawa kepada para korban. Ia mengingatkan kepada semua pihak, sudah waktunya mengambil tindakan. Peringatan ini terutama ditujukan kepada kongres yang menjadi penentu. 

Sistem politik di Amerika Serikat membagi dewan legislatif atau kongres menjadi dua, yakni DPR dan senat. Meski ribuan penembakan massal sudah terjadi di AS, mereka gagal meloloskan undang-undangan pengendalian senjata. 

Rintangan untuk memberlakukan undang-undang senjata yang lebih ketat di AS sangat banyak dan signifikan. Meski demikian, para aktivis mengatakan mereka tidak akan menyerah sampai perubahan dibuat.

Bagaimana sebenarnya industri senjata di Amerika Serikat?

Mengutip laporan dampak ekonomi industri senjata api dan amunisi yang dirilis pada 2022 oleh asosiasi industri senjata NFSS, pertumbuhan industri dalam beberapa tahun terakhir sangat pesat. Ini terutama didorong oleh kenaikan pesat jumlah orang Amerika yang memiliki senjata. Pada 2021, terdapat 5,4 juta pemilik senjata baru di Amerika Serikat. 

NSSF adalah asosiasi perdagangan untuk senjata api dan amunisi yang dibentuk pada tahun 1961. Organisasi ini terdiri dari sekitar 10.000 produsen, distributor, pengecer senjata api, lapangan tembak, organisasi olahragawan dan penerbit. 

Laporan NSSF menekankan bahwa perusahaan Amerika Serikat yang memproduksi, mendistribusikan, dan menjual senjata api olahraga, amunisi, dan persediaan merupakan bagian penting dari perekonomian negara. Para produsen bersama dengan perusahaan yang menjual dan mendistribusikannya produk, menyediakan pekerjaan bergaji tinggi di Amerika dan membayar pajak dalam jumlah yang signifikan kepada pemerintah negara bagian dan federal.

Industri produsen senjata AS mempekerjakan 169.523 orang dengan tambahan 206.296 pekerja di industri pemasok dan pendukung. Rata-rata upah termasuk tunjangan yang mereka terima mencapai US$ 56.900 atau setara Rp 830,7 juta per tahun dengan asumsi kurs Rp 14.600 per dolar AS.

Laporan ini juga mencatat total kontribusi industri senjata terhadap perekonomian Amerika Serikat pada tahun lalu mencapai US$ 70,52 miliar atau setara Rp 1.029,59 triliun. Namun, dampaknya ke ekonomi AS tak sebatas itu, karena menghasilkan efek berganda pada industri lain.  

Industri senjata juga membayarkan pajak besar mencapai US$ 7,86 miliar atau setara Rp 114,6 triliun. Ini termasuk pajak berbasis properti, pendapatan, penjualan, serta pajak yang dibayarkan karyawan. 

Berdasarkan laporan tersebut, Texas yang menjadi lokasi nahas insiden penembakan pada awal pekan ini adalah negara bagian yang menerima output ekonomi terbesar dari industri senjata berdasarkan nominal. Texas juga mendapatkan lapangan kerja terbanyak dari industri senjata berdasarnya jumlah. 

Pendukung pengendalian senjata telah menguraikan rencana yang luas dan spesifik untuk menurunkan jumlah kematian yang disebabkan oleh senjata api di AS. Kebijakan tersebut, termasuk mewajibkan pemeriksaan latar belakang untuk semua pembelian senjata dan memberlakukan masa tunggu setelah seseorang membeli senjata api.

Para advokat juga menyerukan untuk memperluas pembatasan pada orang-orang yang dapat memperoleh senjata secara legal. Mereka yang memiliki catatan pernah bertindak kasar saat berkencan, dihukum terkait tindak kebencian, dan orang-orang dengan penyakit mental yang menimbulkan risiko keamanan harus dilarang membeli senjata api. 

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...