Rupiah Menguat Tipis Jelang Pengumuman Kebijakan The Fed

Agatha Olivia Victoria
29 Januari 2020, 16:47
rupiah, nilai tukar, kebijakan the fed, rupiah menguat
ANTARA FOTO/PUSPA PERWITASARI
Ilustrasi. Kurs JISDOR menempatkan rupiah hari ini menguat ke level Rp 13.634 per dolar AS.

Nilai tukar rupiah pada perdagangan sore ini, Rabu (29/1) menguat 0,07% ke level Rp 13.634 per dolar AS di tengah penantian pasar akan kebijakan Bank Sentral AS, The Federal Reserve. 

Kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dolar Rate atau JISDOR juga menempatkan rupiah menguat 13 poin dibanding kemarin ke level Rp 13.634 per dolar AS. 

Sementara mata uang negara-negara Asia bergerak bervariasi terhadap dolar AS.  Mengutip Bloomberg, sejumlah mata uang menguat seperti yen Jepang sebesar 0,05%, dolar Hong Kong 0,02%, rupee India 0,15%, yuan Tiongkok 0,46%, dan ringgit Malaysia 0,15%.

Sementara itu, dolar Singapura melemah 0,11%, dolar Taiwan turun 0,25%, baht Thailand lunglai 0,46%, serta  won Korea Selatan dan peso Filipina masing-masing turun 0,06%, dan baht Thailand melemah 0,46%

(Baca: Terhantam Sentimen Virus Corona, IHSG dan Bursa Asia Berguguran)

Direktur Riset Center Of Reform on Economics Piter Abdullah Redjalam menjelaskan rupiah menguat seiring penantian pasar terhadap kebijakan The Fed. Hal ini lantaran terdapat keyakini bakal ada pelonggaran moneter dari bank sentral.

Halaman:
Reporter: Agatha Olivia Victoria
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...