Rupiah Melemah ke 14.250 per Dolar AS Masih Gara-gara Perang Dagang

Agustiyanti
12 Agustus 2019, 17:01
rupiah, dolar as, nilai tukar
ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Ilustrasi dolar AS. Rupiah pada perdagangan sore ini berada di posisi Rp14.250 per dolar AS.

Nilai tukar rupiah pada perdagangan sore ini melemah 56 poin atau 0,39% ke level Rp 14.250 per dolar AS.

Adapun kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) menempatkan rupiah pada posisi Rp 14.220 per dolar AS, melemah dari akhir pekan lalu Rp 14.195 per dolar AS.

Mengutip data Bloomberg, mayoritas mata uang Asia sore ini bergerak melemah terhadap dolar AS. Pelemahan paling dalam terjadi pada peso Filipina sebesar 0,56%, disusul won Korea 0,5%, dolar Taiwan 0,3%, baht Thailand 0,27%, rupee India 0,14%, dan yuan China hanya 0,03%.

Sementara ringgit Malaysia menguat 0,04% dan yen Jepang perkasa 0,5%.

(Baca: BI Tunggu Waktu Tepat untuk Pangkas Lagi Bunga Acuan)

Adapun mata uang lainnya, yakni euro melemah 0,2%, dolar Australia melemah 0,49%, sedangkan poundsterling menguat 0,29%.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...