Sore Ini, Pemerintah Luncurkan Program Bantuan untuk Korporasi Besar

Agatha Olivia Victoria
28 Juli 2020, 14:09
pandemi corona, bantuan pemerintah, penjaminan pinjaman, penjaminan kredit korporasi
Donang Wahyu|KATADATA
Ilustrasi. Bantuan penjaminan kredit kepada korporasi swasta diharapkan mempercepat pemulihan ekonomi.

Pemerintah akan meluncurkan program bantuan penjaminan kredit modal kerja untuk korporasi pada hari ini, Selasa (28/7). Bantuan akan diberikan dalam bentuk penjaminan kredit guna menjaga bisnis korporasi swasta tetap berjalan sehingga tak perlu melakukan pemutusan hubungan kerja.

"Akan dilaunch sore ini atau besok," kata Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan Febrio Kacaribu dalam sebuah diskusi virtual, Selasa (28/7).

Advertisement

Dengan adanya program penjaminan tersebut, pemerintah menargetkan realisasi kredit modal kerja korporasi bisa mencapai Rp 100 triliun. Angka tersebut merupakan target dalam 16 bulan ke depan hingga akhir tahun 2021.

Dengan demikian, ia berharap perekonomian bisa cepat pulih dari dampak Covid-19. "Sekarang sudah ada tanda pemulihan, maka pemerintah masuk dengan tambahan vitamin penjaminan ini," ujarnya.

Sebelumnya, pemerintah juga telah meluncurkan program penjaminan kredit modal kerja bagi pelaku usaha UMKM untuk mempercepat pemulihan ekonomi nasional yang terpukul dampak Covid-19. Penjaminan diberikan kepada kredit perbankan melalui PT Askrindo dan PT Jamkrindo untuk pinjaman UMKM dengan plafon hingga Rp 10 miliar. 

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebut dukungan untuk penjaminan ini akan membuat perbankan dapat menyalurkan kredit mencapai Rp 100 triliun.  "Yang ditandatangani hari ini adalah penjaminan untuk kredit modal kerja yang  nilainya dapat mencapai Rp 100 triliun dan programnya diperpanjang sehingga dapat berlangsung hingga 2021," ujar Sri Mulyani di Jakarta, Selasa (7/7). 

Halaman:
Reporter: Agatha Olivia Victoria
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement