Rupiah Melemah di Tengah Penantian Rilis Pertumbuhan Ekonomi Kuartal 2

Abdul Azis Said
5 Agustus 2021, 10:44
rupiah, rupiah hari ini, pertumbuhan ekonomi, nilai tukar
Arief Kamaludin|KATADATA
Rupiah pagi ini berpotensi bergerak melemah ke level Rp 14.350 dengan potensi support sebesar Rp 14.300.

Nilai tukar rupiah dibuka melemah 0,11% ke level Rp 14.330 per dolar AS pada perdagangan pasar di spot hari ini. Rupiah melemah di tengah penantian data pertumbuhan ekonomi kuartal II 2021 yang akan dirilis BPS pukul 11.00 WIB.

Mengutip Bloomberg, rupiah bergerak kian melemah ke posisi Rp  14.337 per dolar AS hingga pukul 10.00 WIB.  Sementara mata uang Asia lainnya bergerak bervariasi.

Dolar Taiwan menguat 0,01%, bersama rupee India 0,13%, yuan Tiongkok 0,01% dan bath Thailand 0,04%. Sementra yen Jepang melemah 0,19%, won Korea Selatan 0,03%, peso Filipina 0,09%, dolar Hong Kong 0,01% dan ringgit Malaysia 0,08%.

Analis pasar uang Ariston Tjendra mengatakan, rupiah berpotensi bergerak melemah ke level Rp 14.350 dengan potensi support sebesar Rp 14.300. Pelemahan terutama didorong adanya sentimen pasar terhadap pernyataan Bank Sentral AS, The Federal Reserve (Fed) yang mengisyaratkan akan dilakukannya tapering off akhir tahun ini.

"Tapering ini akan mengurangi likuiditas sehingga busa mendorong penguatan dollar AS." kata Ariston kepada Katadata.co.id, Kamis, (5/8)

Wakil Gubernur Fed Richard Clarida dalam sebuah webinar pada Rabu melam menegaskan langkah bank sentral untuk menarik dukungan stimulus alias tapering off dalam waktu dekat. Ini akan dimulai dengan mengurangi pembelian obligasi pemerintah AS [ada akhir tahun ini, kemudian dilanjutkan dengan kenaikan suku bunga pada tahun 2023.

Halaman:
Reporter: Abdul Azis Said
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...