Sri Mulyani Kesal Dana Pemda Rp 157 T Masih Mengendap di Bank

Abdul Azis Said
23 Februari 2022, 13:22
pemda, dana pemda, perbankan
Youtube/Komisi XI DPR
Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan, Pemda masih sering menimbun dananya di perbankan dengan tujuan berjaga-jaga untuk memenuhi belanja operasional daerah.

Kementerian Keuangan mencatat, simpanan pemerintah daerah (Pemda) di perbankan pada bulan lalu  mencapai Rp 157,97 triliun, meningkat dibandingkan bulan sebelumnya maupun Januari 2020. Menteri Keuangan Sri Mulyani kembali mengeluhkan besarnya dana yang tersimpan di bank saat seharusnya digunakan untuk kebutuhan pemulihan ekonomi daerah.

Simpanan dana Pemda di bank pada Januari 2022 meningkat 39,33% atau Rp 44,59 triliun dibandingkan posisi bulan sebelumnya. Sementara itu, dibandingkan Januari 2021, kenaikannya 18,32% atau Rp 24,46 triliun. Simpanan bulan lalu juga merupakan posisi tertinggi dibandingkan periode Januari tiga tahun sebelumnya.

"Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, daerah masih memegang saldo dana Pemda di perbankan, bahkan pada Januari 2022 dana Pemda di bank justru naik dibandingkan tahun lalu," kata Sri Mulyani dalam konferensi pers APBN KiTA edisi Februari, Selasa (22/2).

Bendahara negara itu mengatakan, Pemda masih sering menimbun dananya di perbankan dengan tujuan  berjaga-jaga untuk memenuhi belanja operasional daerah. 

Ia mengatakan, sebagian besar daerah memang memiliki simpanan di bank yang lebih rendah dibandingkan kebutuhan belanja operasionalnya selama tiga bulan ke depan. Selisih tertinggi dicatatkan Jawa Timur yang mencapai Rp 12,59 triliun. 

"Namun ada beberapa daerah yang saldonya jauh lebih tinggi dibandingkan dana operasional yang dibutuhkan, dan ini berarti mereka memiliki dana yang terlalu besar yang seharusnya  bisa dipakai untuk memulihkan ekonomi di daerah," kata Sri Mulyani.

Terdapat dua daerah yang simpanannya di bank melebihi kebutuhan belanja operasional nya. Keduanya adalah Aceh sebesar Rp 297,03 miliar dan Kalimantan Timur Rp 188,38 miliar.

Halaman:
Reporter: Abdul Azis Said
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...