Sri Mulyani: Banyak Investor Tanya Peluang Investasi di IKN

Abdul Azis Said
22 Maret 2022, 16:22
sri mulyani, IKN, ibu kota negara, ibu kota negara baru, investor ibu kota baru
Youtube/Komisi XI DPR
Menteri Keuangan Sri Mulyani menyebut, investor yang akan masuk ke proyek IKN Nusantara akan mempertimbangkan sejumlah aspek, termasuk potensi keuntungan.

Pemerintah tengah mencari investor untuk ikut membiayai pembangunan proyek Ibu Kota Negara (IKN), Nusantara. Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan sejumlah investor sudah menyatakan minatnya untuk masuk ke proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Pemerintah juga telah menyiapkan dukungan dari sisi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). 

Sri Mulyani menanggapi ramainya kabar terkait hengkangnya Softbank dari proyek tersebut. Ia pun menyatakan tidak heran dengan mundurnya investor asal Jepang tersebut. Menurut Sri Mulyani,  siapa pun sebetulnya bisa menyampaikan minatnya untuk masuk ke proyek IKN. Beberapa pemimpin negara yang sudah bertemu Presiden Jokowi pun telah mengutarakan dukungannya terhadap proyek tersebut.

"Saya saja sebagai Menteri Keuangan di berbagai kesempatan, banyak mendapat pertanyaan bagaimana proyek IKN? Kemudian, mereka (investor) menanyakan apakah di sana ada kesempatan untuk mereka,," kata Sri Mulyani dalam diskusi secara daring, Selasa (22/3).

Ia menyebut, investor yang akan masuk ke proyek IKN Nusantara tentunya akan mempertimbangkan sejumlah aspek, termasuk potensi keuntungan yang akan diperoleh dari proyek tersebut. Selain itu, investasi juga bisa dilakukan berbagai macam, melalui pemberian pinjaman atau dukungan ekuitas. Dua skema dukungan pendanaan tersebut tentu akan memiliki perhitungan yang berbeda. 

Pemerintah membutuhkan anggaran jumbo untuk mendukung proyek ibu kota baru ini. Pemerintah sebelumnya memperkirakan, kontribusi APBN hanya seperlima dari kebutuhan anggaran pembangunan IKN. Sementara mayoritasnya, akan berasal dari swasta, KPBU, BUMN dan BUMD.

Halaman:
Reporter: Abdul Azis Said
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...