Kasus Positif Corona di Indonesia Meroket Dua Kali Lipat jadi 69 Orang

Dimas Jarot Bayu
13 Maret 2020, 17:43
virus corona, pasien corona, yurianto
ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/ama.
Simulasi Penanganan Pasien Corona di Rumah Sakit Lavalette, Malang, Jawa Timur, Jumat (13/3/2020). Pemerintah menyatakan pasien positif corona hingga Jumat (13/3) naik jadi 69 orang.

Pasien positif virus corona hingga hari Jumat (13/3) melonjak lebih dari dua kali lipat. Total ada 35 pasien baru yang diumumkan sehingga kasus corona di Indonesia mencapai 69 orang.

Juru bicara nasional penanganan virus corona Achmad Yurianto mengatakan kasus ini merupakan hasil penelusuran sejak Kamis (12/3) kemarin. Tak hanya itu, 3 orang pasien yakni nomor 35, 36, dan 50 telah meninggal dunia.

“Ini sudah kami tracing terus,” kata Yurianto di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (13/3).

(Baca: Jokowi Sebut Batasi Informasi Corona untuk Cegah Kepanikan )

Yurianto mengatakan kasus 35 adalah perempuan berusia 57 tahun. Pasien nomor 36 merupakan wanita 37 tahun. Sedangkan pasien nomor 50 identitasnya adalah laki-laki berusia 59 dengan kondisi yang buruk sebelum meninggal. “Kontak sudah dilakukan dinas kesehatan setempat,” katanya.

Halaman:
Reporter: Dimas Jarot Bayu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...