Undang Haikal Hassan, Tagar #UninstallTokopedia Ramai di Twitter

Ameidyo Daud Nasution
30 November 2019, 10:27
tokopedia
ilustrasi/Tokopedia
Jagat Twitter sejak Sabtu (30/11) dini hari diramaikan dengan tagar #UninstallTokopedia. Ini lantaran penceramah Haikal Hassan jadi pembicara dalam acara peluncuran desain terbaru Ria Miranda yang digelar Tokopedia

Jagat Twitter sejak Sabtu (30/11) dini hari diramaikan dengan tagar #UninstallTokopedia. Hingga pukul 09.30 WIB, tagar ini menjadi salah satu tren dengan 6.910 cuitan bertagar ajakan mematikan aplikasi Tokopedia.

Berdasarkan penelusuran terhadap tagar tersebut, netizen protes atas munculnya juru bicara Persatuan Alumni 212 Haikal Hassan yang berpidato dalam acara peluncuran desain terbaru Ria Miranda yang digelar Tokopedia hari Jumat (30/11) kemarin.

Advertisement

Akun Twitter bernama @Sint**7* beralasan Tokopedia lalai merawat keberagaman dengan mengundang Haikal. “#UninstallTokopedia sangat perlu dilakukan karena lalai merawat kebhinnekaan dengan mengundang penceramah jubir ormas radikal dan sering menggunakan SARA,” cuit akun tersebut, Sabtu (30/11).

(Baca: Bersiap IPO, Tokopedia Cari Pendanaan Rp 21 Triliun)

Netizen dengan akun @Zaein9295***1 mengatakan ia tak memerlukan aplikasi yang mengundang sosok yang kerap provokatif dalam berbicara. “Sudah gw kasih bintang satu di playstore, bodo amat,” tulisnya.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement