Singgung 2024, Mega Minta Paslon dari PDIP Tak Santai Jelang Pilkada

Dimas Jarot Bayu
17 Juli 2020, 19:07
pdip, megawati, pilkada
ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri berpidato usai pengumuman nama calon kepala daerah dalam Pilkada Serentak 2020 di Jakarta, Rabu (19/2/2020). Mega memerintahkan para calon tak berleha-leha demi memenangkan Pilkada 2020.

Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri mengingatkan para pasangan calon kepala daerah yang diusung partainya tak berleha-leha usai menerima rekomendasi maju Pilkada 2020. Ini lantaran PDIP mengincar kemenangan besar dalam pesta politik daerah tersebut.

Megawati mengatakan pencapaian di Pilkada 2020 bisa menjadi batu lompatan untuk kemenangan di Pemilu 2024. Oleh sebab itu dia meminta semua calon dan mesin partai mulai bekerja keras.

"Perjuangan ini bukan sampai di sini saja. Kita masih punya sebuah kerja keras yang harus sebagai partai kita laksanakan, yaitu Pemilu 2024," kata Megawati dalam arahannya lewat telekonferensi usai pengumuman calon kepala daerah dari PDIP, Jumat (17/7).

Advertisement

(Baca: Diusung PDIP, Gibran Ucapkan Terima Kasih ke Megawati & Wali Kota Solo)

PDIP baru saja mengumumkan 45 pasangan calon kepala daerah yang akan bersaing dalam Pilkada 2020. Salah satu nama yang diusung sebagai calon kepala daerah adalah putra Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka.

Mega lalu meminta calon mulai turun ke lapangan dan bekerja demi mendapatkan simpati masyarakat. Apalagi rekomendasi maju Pilkada baru permulaan saja. "Kalian baru terpilih untuk menjadi calon, sedangkan perjuangan adalah nanti bulan Desember," kata Megawati 

Selain Gibran, PDIP juga mengusung putra Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Hanindito Himawan Pramono maju Pilkada Kediri 2020. Partai berlambang banteng moncong putih itu juga mengusung putri penyanyi dangdut A. Rafiq, yakni Fadia Arafiq dalam Pilkada Pekalongan 2020.

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan, dari 45 calon kepala daerah yang diumumkan pada hari ini, 28 orang berasal dari internal PDIP. Ada 21 calon wakil kepala daerah yang berasal dari internal partai.

Kemudian, ada 6 calon kepala daerah dari unsur wiraswasta, 10 dari PNS, dan 2 dari rohaniawan. Kemudian, ada 23 calon kepala daerah yang merupakan hasil kerja sama dengan partai lainnya. "Ini bukti bagaimana PDIP juga membuka ruang kerja sama termasuk kalangan wiraswasta dan PNS," kata Hasto.

(Baca: Jalan Panjang Gibran Melaju di Pilwalkot Solo dan Ujian Jokowi )

Reporter: Dimas Jarot Bayu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement