Maskapai Atur Ulang Jadwal Terbang Imbas Macet Bandara Soetta

Image title
10 November 2020, 17:58
maskapai, penerbangan, bandara sokarno hatta
ANTARA FOTO/Fauzan/aww.
Calon penumpang mengantre di pelayanan tiket di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (10/11/2020). Maskapai penerbangan Garuda Indonesia dan Citilink melakukan penyesuaian beberapa jadwal penerbangan serta memberlakukan pembebasan biaya reschedule maupun refund tiket bagi penumpang yang terdampak kemacetan akses menuju Bandara Soekarno Hatta pada Selasa (10/11/2020) pagi.

Bandara Soekarno Hatta sejak pagi tadi dilanda kemacetan akibat menumpuknya massa yang menyambut kepulangan pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab. Atas kejadian ini, beberapa maskapai mengalami delay dan menawarkan penjadwalan ulang ke penumpang.

Beberapa maskapai yang menjadwalkan ulang penerbangannya adalah  Lion Air, Batik Air, Garuda Indonesia dan Citilink. Begitu pula Sriwijaya Air yang mengalami delay pada sembilan rute penerbangan.

Advertisement

"Kebijakan maskapai ini sebagai langkah antisipasi agar penumpang pesawat dapat tetap melakukan perjalanan di waktu yang berbeda," ujar Senior Manager Branch & Communication Bandara Soekarno-Hatta Haerul Anwar dikutip dari Antara, Selasa (10/11).

Kesembilan rute Sriwijaya dan Nam Air yang reschedule adalah tiga penerbangan Jakarta – Pontianak, dua rute Jakarta – Tanjungpandan, Jakarta - Balikpapan, Jakarta – Pangkalpinang, Jakarta – Padang dan Jakarta – Semarang mengalami delay 1-3 jam.

Direktur Niaga Sriwijaya Air Group Henoch Rugi menyatakan Sriwijaya Air menawarkan reschedule secara gratis pada penumpang yang terdampak. Makanya penumpang diminta mengubungi call center perusahaan untuk menyesuaikan jadwal.

Sedangkan Garuda Indonesia biaya penyesuaian jadwal penerbangan, maupun refund tiket bagi penumpang yang terdampak. Bagi penumpang yang harus melanjutkan perjalanan karena transit, Garuda Indonesia tengah menyiapkan opsi pengalihan jadwal keberangkatan pada penerbangan selanjutnya.

Penumpang dapat menghubungi Call Center Garuda Indonesia (24 jam) di nomor 021-2351 9999 dan 0804 1 807 807, situs Garuda Indonesia, dan dan Twitter @IndonesiaGaruda. “Penerapan kebijakan penyesuaian jadwal dan refund tiket mengacu pada ketentuan yang berlaku,” ujar Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra, Selasa (10/11).

Halaman:
Reporter: Annisa Rizky Fadila
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement