Tren Penurunan Kasus dan Kematian Corona RI Capai Rekor Terendah 2021

Ameidyo Daud Nasution
3 Oktober 2021, 17:35
covid-19, corona, kematian
ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Seorang tenaga kesehatan mengikuti Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia di Rumah Sakit Darurat COVID-19 (RSDC) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, Selasa (17/8/2021).

Tren penularan Covid-19 di Indonesia terus menunjukkan tanda-tanda menurun. Bahkan kenaikan kasus dan kematian pasien hari ini mencapai angka terendah selama 2021.

Pemerintah melaporkan kasus baru Covid-19 bertambah 1.142 orang pada Minggu (3/10). Lonjakan kasus ini merupakan yang terendah sejak Juni 2020 yakni 1.051 orang.

Adapun angka kematian hari ini bertambah 58 orang atau terendah sejak 10 Agustus 2020 yakni 42 orang. Sedangkan rasio positif juga kembali menurun hingga mencapai 0,71% hari ini.

Provinsi DKI Jakarta menyumbangkan kasus baru terbanyak yakni 127 orang. Berikutnya adalah Jawa Timur yang melaporkan 115 pasien baru dan Jawa Barat dengan 97 kasus.

Jawa Timur dan Aceh sama-sama menyumbang pasien meninggal terbanyak hari ini yakni 10 orang. Di bawahnya adalah DKI Jakarta dan Jawa Tengah yang melaporkan kematian pasien corona.

Sedangkan angka kesembuhan juga bertambah 2.020 orang hari ini. Jawa Barat menyumbang angka pulih terbesar yakni 229 orang.

Adapun kasus aktif Covid-19 Indonesia pada hari ini menurun 936 menjadi 32.876 orang. Sedangkan sebanyak 388.368 dinyatakan sebagai suspek corona.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...