Pasien Penularan Lokal Omicron Akan Dirawat di RSPI Sulianti Saroso

Rizky Alika
28 Desember 2021, 12:47
omicron, covid-19, corona
Edward Jenner/Pexels
Ilustrasi virus Covid-19

 Pemerintah telah mendeteksi kasus pertama Covid-19 varian Omicron transmisi lokal. Juru Bicara Vaksin Covid-19 Siti Nadia Tarmidzi mengatakan, pasien yang terdeteksi tersebut sempat menolak untuk dievakuasi di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso.

Adapun, pasien tersebut tinggal di salah satu apartemen bilangan Jakarta Utara. Dinas Kesehatan DKI pun melakukan advokasi dan penjemputan bersama petugas puskesmas, Polres, serta anggota Koramil.  Akhirnya, pasien tersebut bersedia untuk dievakuasi dan melakukan swab ulang sebagai syarat masuk ke RSPI Sulianti Saroso.

"Di awal, yang bersangkutan menolak dilakukan evakuasi ke RS Sulianti Saroso," kata Nadia dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (28/12).

Nadia mengatakan, pemerintah memilih perawatan di RSPI Sulianti Saroso ketimbang Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet. Sebab, upaya minimalisir penularan perlu dilakukan pada kasus pertama Omicron lokal.

"Karena fasilitas RSPI jauh lebih baik daripada isolasi, sambil kami pelajari pola klinis dari Omicron yang tertular transmisi lokal," ujar dia. Selain itu, pengendalian infeksi di rumah sakit memiliki kualitas yang lebih baik dan lebih cepat seperti RSPI Sulianti Saroso.

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...