Kasus Covid-19 RI Tambah 2.930, Kematian Terendah Hampir 2 Bulan

Rizky Alika
1 April 2022, 20:26
covid-19, virus corona, kematian
ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/aww.
Warga melintas di depan mural bertema ajakan Indonesia bebas COVID-19 dengan kekebalan kelompok di Mojosongo, Solo, Jawa Tengah, Selasa (8/3/2022).

Kasus Covid-19 terus berada dalam tren penurunan. Kementerian Kesehatan mencatat, tambahan kasus hari ini (1/4) sebanyak 2.930 kasus atau turun 12,06%.

Adapun, kasus terbanyak hari ini disumbang oleh Jawa Barat yaitu berjumlah 649 tambahan kasus. Ini artinya, Jawa Barat menyumbang 22,1% dari total kasus nasional. 

Selanjutnya, Jakarta dengan jumlah 641, turun 12% dibandingkan sehari sebelumnya sebanyak 729 kasus. Berikutnya, Jawa Tengah melaporkan kasus positif harian sebanyak 281 kasus, merosot 39,04% dibandingkan kemarin sebanyak 461.

Kasus konfirmasi hari ini diperoleh dari pemeriksaan terhadap 74.521 orang. Dengan demikian, rasio positif orang harian yang didapatkan pemerintah sebesar 3,93%. 

Kemenkes juga mencatat pasien Covid-19 yang meninggal hari ini sebanyak 75 orang, terendah sejak 10 Februari lalu yakni 74 orang. Pasien wafat hari ini paling banyak disumbang oleh Jawa Tengah dan Jawa Barat masing-masing sebanyak 16 dan 10 orang.

Dengan tambahan kasus hari ini, total kasus konfirmasi Covid-19 di Indonesia sejak 2 Maret 2020 sebanyak 6.015.748 orang.Dengan tambahan kasus meninggal hari ini, total pasien Covid-19 yang meninggal di RI mencapai 155.164 orang. 

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...