Jokowi Tiba di Kyiv untuk Temui Presiden Ukraina Zelensky

Ameidyo Daud Nasution
29 Juni 2022, 15:09
jokowi, ukraina, perang
Biro Pers Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo tiba di Stasiun Central Kyiv, Ukraina, Rabu (29/6). Foto: Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden.

Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana telah tiba di Stasiun Central Kyiv, Ukraina pada Rabu pukul 08.50 waktu setempat. Perjalanan kereta ditempuh dalam waktu 11 jam.

Jokowi disambut oleh Deputi Menteri Luar Negeri Ukraina Dmytro Senik, Kepala Komisi Hubungan Antar Pemerintah Ukraina-Indonesia Taras Kachka, serta pejabat Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Kyiv.

Advertisement

Dari keterangan Biro Pers Sekretariat Presiden, Jokowi akan mengawali kegiatan dengan mengunjungi puing Apartemen Lypky di Irpinsky, Kyiv. Wilayah ini beberapa waktu lalu dihujani serangan rudal oleh Rusia.

Usai itu, Jokowi dan Iriana akan berkunjung ke Pusat Ilmiah dan Bedah Endokrin, Transplantasi Organ dan Jaringan Endokrin Ukraina di Kyiv.

Siang harinya, Presiden akan menuju Istana Maryinsky untuk bertemu Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky. Usai Agenda, Jokowi dan rombongan akan kembali ke Stasiun Central untuk bertolak ke Stasiun Przemysl di Polandia dengan menggunakan kereta luar biasa.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement