Terendam Banjir 80 Cm, Tol BSD Kembali Ditutup Sore

Ameidyo Daud Nasution
6 Oktober 2022, 17:31
Tol BSD ditutup usai terendam banjir pada Kamis (6/10). Foto: Twitter Info Tol BSD
Twitter Info Tol BSD
Tol BSD ditutup usai terendam banjir pada Kamis (6/10). Foto: Twitter Info Tol BSD

Hujan yang mengguyur DKI Jakarta sejak siang tadi mengakibatkan banjir yang menghambat lalu lintas. Polda Metro Jaya melaporkan sejumlah titik terendam hingga sore ini.

Selain itu, tol BSD juga ditutup karena terendam banjir setinggi 80 cm di kilometer 08. "Untuk semua jenis kendaraan agar gunakan jalur alternatif lain," bunyik keterangan Info Tol BSD dari akun Twitternya, Kamis (6/10).

Polisi juga terpaksa mengalihkan lalu lintas di pintu tol pondok indah lantaran adanya banjir di jalur arteri menuju Jalan Fatmawati, Jakarta Selatan. Banjir setinggi 60 centimeter juga terjadi di Jalan TB Simatupang, depan SPBU Shell.

"Situasi terkini, belum dapat dilalui kendaraan R2 dan R4," demikian bunyi penjelasan Twitter TMC Polda Metro Jaya pada Kamis (6/10).

Banjir setinggi 40 cm juga terjadi di tol Lingkar Luar Jakarta yang mengarah Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...