Xi Jinping Batal Jajal Langsung Kereta Cepat Jakarta Bandung

Andi M. Arief
10 November 2022, 13:49
xi jinping, kereta cepat, cina
Dok. PT KCIC
Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) semakin siap untuk tampil di gelaran G20 Showcase pada 16 November 2022 mendatang.

PT Kereta Cepat Indonesia China akan memamerkan Kereta Cepat Jakarta-Bandung kepada Presiden Cina Xi Jinping pada 16 November 2022. Xi bersama Presiden Joko Widodo akan menyaksikan pengujian dinamis kereta cepat pertama di Asia Tenggara tersebut. 

Corporate Secretary KCIC Rahadian Ratry mengatakan showcase Kereta Cepat Jakarta-Bandung atau KCJB kepada Presiden Jinping akan dilakukan secara telekonferensi. Xi batal hadir langsung karena harus menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi atau KTT G20 di Bali. 

Advertisement

“Kami juga sedang menyiapkan jaringan agar agenda live streaming uji dinamis KCJB dapat berjalan lancar," kata Rahadian dalam keterangan resmi, Kamis (10/11). 

Rahadian mencatat rangkaian pengujian secara simultan akan dilakukan sejak 11 November 2022. Menurutnya, seluruh rangkaian EMU dan CIT sudah selesai dirakit ulang atau re-assembly secara mekanis. 

Dengan demikian, rangkaian kereta EMU dan CIT ini sudah bisa melaju dan tinggal menjalani rangkaian tes. Sebagai informasi, electric multiple unit atau EMU adalah kereta cepat yang akan digunakan masyarakat, sementara itu Comprehensive Inspection Train atau CIT adalah kereta inspeksi. 

Seluruh rangkaian EMU dan CIT sudah singgah di depo Tegalluar, Bandung dan dalam kondisi siap uji. Sedangkan instalasi sistem kelistrikan untuk stasiun dan depo sudah rampung, termasuk Listrik Aliran Atas.

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement