Rekam Jejak Tiga Jabatan Jadi Alasan Jokowi Tunjuk Ali Sebagai KSAL

Ameidyo Daud Nasution
28 Desember 2022, 11:42
ksal, tni, jokowi
Katadata
Presiden Joko Widodo menyalami KSAL baru Laksamana Muhammad Ali di Istana Negara, Rabu (28/12). Foto: Andi M. Arief.

Presiden Joko Widodo baru saja melantik Muhammad Ali sebagai Kepala Staf Angkatan Laut atau KSAL TNI. Menurutnya, pertimbangan pemilihan Ali adalah rekam jejaknya yang baik.

Jokowi mencatat Ali telah memiliki beberapa jabatan yang bagus, seperti sebagai Gubernur Akademi TNI Angkatan Laut, Panglima Komando Armada, dan Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I. Kepala Negara menyampaikan ketiga jabatan tersebut menjadi peritimbangan utama dalam menetapkan sebagai KSAL TNI.

"Itu menjadi pertimbangan dan selalu saya lihat. Dan, beliau memiliki leadership yang baik," kata Presiden Jokowi di Istana Negara, Rabu (28/12).

Adapun, pesan utama Jokowi kepada Ali adalah menjaga kedaulatan negara di laut, khususnya pada pulau-pulau terdepan dan perbatasan. Perbatasan yang dimaksud Jokowi termasuk kedaulatan di perbatasan Laut Cina Selatan atau Laut Natuna Utara.

Terpisah, Ali mengatakan akan berusaha menjaga kedaulatan dan penegakan hukum negara di seluruh laut. Menurutnya, penjagaan kedaulatan negara tidak terbatas pada penjagaan di Laut natuna Utara.

Ali mengatakan kondisi di Laut Natuna Utara cenderung lebih kondusif saat ini. "Kondisi di Laut Cina Selatan relatif aman, lebih aman dari beberapa tahun sebelumnya," ujar Ali.

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...