Relawan Akan Beri 3 Nama Capres ke Jokowi: Ganjar, Prabowo, Airlangga

Ameidyo Daud Nasution
14 Mei 2023, 13:33
relawan, jokowi, ganjar, prabowo, airlangga
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Ketua Umum Projo sekaligus Wakil Menteri Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Budi Arie Setiadi di Istana Merdeka, Jakarta Puaat (25/10/2019)

Relawan Jokowi akan menyerahkan tiga nama usulan calon presiden kepada Presiden Joko Widodo. Tiga nama tersebut adalah Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, dan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.

Penyerahan nama akan dilakukan dalam puncak Musyawarah Rakyat (Musra) yang digelar di Istora Senayan, Jakarta hari ini. Rencananya, Jokowi akan memberikan arahan kepada para relawan terkait Pemilihan Presiden 2024.

"(Ada) tiga nama dan semua memiliki kelebihan masing-masing," kata Penanggung jawab Musyawarah Rakyat (Musra) Budi Arie Setiadi di Jakarta, Minggu (14/5) dikutip dari Antara.

Budi Arie menjelaskan tiga nama yang diusulkan didapatkan dari penyaringan aspirasi seluruh organ relawan pendukung Jokowi di Indonesia. Jokowi nantinya akan memutuskan nama yang akan didukung.

"Biar nanti Pak Presiden yang memutuskan," kata Budi.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...