Kinerja BPH Migas 2023, Setoran Penerimaan Negara Tembus Rp 1,3 T

ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho/tom.
Petugas mengisi bahan bakar minyak kendaraan pemudik di Rest Area 487 B, Boyolali, Jawa Tengah, Sabtu (7/5/2022).
Penulis: Mela Syaharani
31/12/2023, 20.51 WIB

Badan Pelaksana Hulu Migas melampaui target jumlah penerimaan negara bukan pajak (PNBP) pada 2023. Kepala BPH Migas Erika Retnowati mengatakan jumlah PNBP tahun ini tercapai 161,2%.

“Jumlah PNBN Rp 1,3 triliun dari target Rp 864,2 miliar. Penerimaan ini berasal dari iuran badan usaha,” kata Erika dalam konferensi pers di Bogor seperti dikutip Minggu (31/12).

Lebih jauh Erika mengatakan angka PNBP BPH Migas tahun ini mengalami kenaikan sekitar Rp 700 juta. Pada 2022 penerimaan negara dari migas  mencapai Rp 1,25 triliun.

BPH migas juga diproyeksikan merealisasi anggaran sebanyak Rp 229,8 miliar. Nilai ini setara dengan  99,5% dari target anggaran yang ditetapkan yakni sebesar Rp 230,92 miliar.

“BPH Migas telah mengupayakan pencapaian target anggaran melalui pelaksanaan tender,” ucap Erika.

Halaman:
Reporter: Mela Syaharani