Maskapai penerbangan Lion Air kembali menuai kontroversi dan banyak diperbincangkan oleh warganet di media sosial. Perbincangan tersebut bukan karena terkait masalah penerbangan melainkan desain posternya yang tidak biasa.
Desain poster tersebut sempat muncul di aplikasi Lion Air. Nampak desain pesawat berwarna putih dilengkapi dengan logo Lion Air di tengah badan pesawat.
Jika diperhatikan sekilas, tidak ada hal yang terlalu aneh dari foto aplikasi pesawat Lion Air tersebut. Namun, yang membuat foto itu viral dan menjadi perbincangan hangat oleh netizen, karena refleksi air laut yang persis berada di bawah pesawat. Hal itu membuat pesawat Lion Air sedang mengambang di atas air atau mirip dengan kecelakaan.
Viralnya desain aplikasi Lion Air tersebut berawal dari unggahan dari akun twitter bernama @iamMariza.
“Hmmm….anu…ini aplikasi @LionAirID ga salah desain? Jadi takut naik ini,” tulisnya, pada unggahan tersebut, yang dikutip pada Rabu (18/1)
Oleh sebab itu, banyak dari netizen di media sosial yang bingung dan bertanya-tanya mengenai kejanggalan yang ada di foto tersebut. Netizen menanyakan alasan Lion Air memilih desain tersebut.
Selain itu, ada pula netizen yang sangat kreatif dengan mengedit atau memberikan desain foto yang lebih baik. "Took me 15 mins. Here you go @LionAirID feel free to use this one," ujar akun Instagram @rajaluthhasan.
Dalam postingan twitternya, nampak dia mengedit desain pesawat Lion Air menjadi terbang di atas awan.
Menurut laporan The 2022 Airline Index yang dirilis Bounce, dua maskapai milik Lion Group, yakni Lion Air dan Wings Air, merupakan maskapai penerbangan terburuk di dunia pada 2022.
Bounce memberi penilaian terhadap 50 maskapai penerbangan terbesar dunia dan 12 maskapai yang berbasis di Amerika Serikat (AS).